Sukses

Ini Deretan Fitur Redmi 12C, HP Android Xiaomi Rp 1 Jutaan yang Tawarkan 3 Tahun Update Software

Xiaomi merilis Redmi 12C, smartphone Rp 1 jutaan yang menawarkan berbagai fitur mumpuni bagi pengguna, termasuk dukungan update software hingga 3 tahun setelah perangkat dirilis.

Liputan6.com, Jakarta - Vendor smartphone Xiaomi, hari ini, 9 Maret 2023, meluncurkan smartphone entry level yang diklaim mampu memenuhi kebutuhan gaya hidup digital konsumen Indonesia, Redmi 12C.

Perangkat ini diklaim hadir dengan fitur-fitur dan spesifikasi paling baik rentang harga di bawah Rp 2 jutaan.

Adapun sederetan fitur Redmi 12C, antara lain adalah kamera 50MP yang dibekali teknologi AI, layar besar, baterai tahan lama, sampai ke fitur penambahan RAM hingga 3GB.

Indonesia sendiri dipilih sebagia negara pertama yang kebagian Redmi 12C ini. Dengan fitur-fitur di atas, diharapkan pengguna bisa menjalankan berbagai aktivitas digital sehari-hari dengan maksimal.

Dijual di bawah Rp 2 juta, harga Redmi 12C berkisar antara Rp 1,3- Rp 1,7 juta untuk masing-masing varian yang dirilisnya. Antara lain adalah RAM 3GB dengan storage 32GB yang dibanderol Rp 1.399.000, RAM 4GB dan storage 64GB yang dijual Rp 1.599.000, serta RAM 4GB dan storage 128GB yang dijual Rp 1.799.000.

Fitur di Redmi 12C

Fitur Kamera

Redmi 12C memiliki kamera utama 50MP dengan bukaan f/1.8. Spesifikasi tersebut memungkinkan perangkat ini dapat menangkap cahaya dengan baik sehingga menghasilkan gambar yang jernih dan tajam meskipun dalam kondisi pencahayaan yang minim.

Sementara untuk bagian depan, kamera Xiaomi Redmi 12C ini dilengkapi dengan 5MP dengan bukaan f/2.2, yang bisa menghasilkan selfie berkualitas untuk diunggah ke media sosial.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Baterai dan Pengisian Daya Cepat

Untuk mendukung aktivitas dan hiburan, Redmi 12C dilengkapi dengan kapasitas baterai sebesar 5.000mAh yang mendukung pengisian daya 10W fast charging.

Layar Besar

Redmi 12C memiliki layar besar yakni 6,71 dengan resolusi HD+ dan desain Drop Display untuk menempatkan kamera selfienya.

Layar besar ini memungkinkan pengguna menonton konten atau streaming dengan lebih nyaman dan main game lebih leluasa.

3 dari 4 halaman

Penyimpanan, RAM, dan Performa

Redmi 12C hadir dengan prosesor MediaTek Helio G85 dan output performa hingga 2,0 Hz untuk kinerja tinggi dan memaksimalkan umur baterai.

Seperti disebutkan, Redmi 12C memiliki tiga opsi memori, yakni RAM 3GB + storage 32GB, RAM 4GB + storage 64GB, dan RAM 4GB + storage 128GB.

Fitur Keamanan

Perangkat ini didukung fitur keamanan biometrik yakni sensor sidik jari di bagian belakang perangkat serta pembukaan kunci smartphone dengan wajah melalui Face Unlock.

4 dari 4 halaman

Fitur Konektivitas

Untuk konektivitas, Redmi 12C didukung Bluetooth 5.1, WiFi 802.11a/b/g/n/ac serta masih mempertahankan fitur headphone jack 3,5mm.

Update Software Panjang

Redmi 12C diklaim akan menghadirkan update software yang panjang, hingga 3 tahun. Saat ini, perangkat ini didukung Android 12 dan MIUI 13. Dengan update 3 tahun, Redmi 12C bakal bisa diperbarui hingga Android 15.

Redmi 12C hadir dalam dua opsi warna yakni Graphite Gray dan Ocean Blue. Perangkat ini dijual mulai 10 Maret 2023 melalui kanal online di Mi.com, Xiaomi Official Store: Tokopedia, Shopee, Blibli, Lazada, dan Akulaku.

Sementara untuk penjualan langsung di toko dilakukan di Xiaomi Store, Xiaomi Shop, dan Erafone. 

(Tin/Isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.