Sukses

Begini Cara Buat Spotify Wrapped 2022 dan Share ke Instagram dkk

Berikut ini adalah cara buat Spotify Wrapped 2022 dan share ke Instagram dkk dengan mudah.

Liputan6.com, Jakarta - Spotify Wrapped 2022 kini tersedia di Android dan iOS. Seperti tahun lalu, Wrapped berisi rangkuman konten paling sering didengar selama setahun ini.

Selain dapat dibagikan ke media sosial Twitter, pengguna juga dapat share rangkuman daftar artis, genre, lagu, dan podcast yang didengar sepanjang 2022.

Spotify juga mengembangkan konten story berbasis data, serta playlist yang dikurasi secara khusus oleh tim editorial.

Karena bersifat personal, pasti banyak dari kamu yang ingin membagikan hasil Spotify Wrapped ke Instagram dan WhatsApp.

Nah, berikut ini adalah cara buat Spotify Wrapped 2022 dan share ke Instagram dkk dengan mudah.

  1. Buka aplikasi Spotify di HP Android dan iOS. Bagi yang ingin menggunakan PC, kamu bisa buka spotify.com/wrapped di browser pilihan.
  2. Klik banner di perangkat mobile atau browser. Setelah masuk, kamu akan ditampilkan deretan konten story Wrapped.
  3. Dalam masing-masing konten ini, kamu dapat langsung membagikannya ke Instagram, WhatsApp, atau Twitter dengan mengeklik tombol "Share this story".
  4. Nantinya, kamu bisa copy link, share ke Stories, Messages, Twitter, atau Line.

Nah untuk mengetahui cara buat Spotify Wrapped 2022 untuk tahun ini, simak langkah-langkahnya berikut ini seperti dikutip dari keterangan resmi yang diterima, Rabu (30/11/2022).

  1. Masuk ke aplikasi Spotify atau kunjungi spotify.com/wrapped
  2. Selanjutnya, pilih spanduk “Your 2022 Wrapped” pada beranda aplikasi
  3. Sebagai alternatif, ketik “Wrapped” pada bilah pencarian, dan Wrapped 2022 akan muncul di paling atas
  4. Setelah masuk, pengguna akan menemukan konten story "Wrapped" mereka yang berisi informasi tentang pengalaman mendengarkan mereka yang unik, mulai dari artis teratas, lagu teratas, podcast teratas, genre, dan jumlah menit yang dihabiskan untuk menikmati konten audio sepanjang 2022
  5. Pengguna Spotify baik premium maupun non-premium dapat membagikan hasilnya kepada teman, keluarga, serta pengikut mereka melalui platform media sosial yang ada

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Your Listening Personality

Tampilan kartu Spotify Wrapped 2022 yang bisa dibagikan para pengguna. (Dok: Spotify)

Lewat pembaruan ini, Spotify menghadirkan cara baru bagi pengguna mengetahui kepribadian mereka berdasarkan selera musik, serta kebiasaan mendengarkan sepanjang 2022. Ada 16 jenis Listening Personality yang dibuat berdasarkan kebiasaan mendengarkan pengguna.

Audio Day

Melalui fitur interaktif ini, pengguna Spotify dapat mengetahui perkembangan selera musik mereka sepanjang hari. Pengguna dapat mengetahui kebiasaan mendengarkan mereka dari Matahari terbit hingga tenggelam.

Dekatkan Hubungan Artis dan Kreator

Selain playlist yang dipersonalisasi dan dikurasi tim editorial Spotify, Wrapped Hub dalam platform akan menampilkan merchandise dari artis yang paling banyak mereka dengarkan, termasuk event berikutnya dari artis favorit.

Your Artist Messages

Pada Spotify Wrapped 2022, pengguna terpilih juga bisa menerima video pesan terima kasih dari artis yang paling banyak mereka dengarkan di tahun ini. Ada lebih dari 40.000 musisi yang bergabung dalam pesan ini, seperti Taylor Swift, Billie Eilish, J. Balvin, hingga Maneskin.

 

3 dari 4 halaman

Bagikan di Luar Instagram

Spotify Wrapped 2022 kini sudah bisa diakses pengguna di iOS dan Android. (Dok: Spotify)

Hasil Spotify Wrapped 2022 kini juga bisa dibagikan di WhatsApp dan Line. Jadi, pengguna bisa bertukar hasil Wrapped melalui obrolan di chat dengan teman maupun orang tersayang. Pengguna Snapchat juga bisa menggunakan lensa yang dipersonalisasi berdasarkan Listening Personality-nya.

Wrapped ke Metaverse

Selain itu, Spotify juga akan mengambil alih Spotify Island dengan misi permainan, virtual merchandise, dan photo booth bersama 12 musisi, seperti Bizarrap, Black Sherif, CRO, Doechii, Eslabon Armado, Miranda Lambert, Niki, Stray Kids, Sunmi, dan Tove Lo.

Kolaborasi dengan Barcelona

Sebagai bagian dari kolaborasi pertama antara Spotify dan FC Barcelona, penggemar dapat menemukan video Spotify Wrapped dari beberapa pemain favorit, seperti Robert Lewandowski, Alexia Putellas, Pedri, dan Ansu Fati. 

4 dari 4 halaman

#SpotifyWrapped Trending di Twitter

Ilustrasi Twitter. Kredit: Photo Mix via Pixabay

Karena tampil setahun sekali, kilas balik Spotify Wrapped ini disambut antusias oleh warganet, khususnya di Twitter.

Berbagai isi Spotify Wrapped pun banyak dibagikan oleh para warganet, sehingga #SpotifyWrapped langsung puncaki trending topic Twitter hari ini.

Pantauan Tekno Liputan6.com, Kamis (!/12/2022), tagar #SpotifyWrapped sudah dicuitkan lebih dari 1,75 juta kali.

Seperti apa cuitan warganet di Tanah Air? Berikut ini adalah beberapa unggahan mereka.

(Dam/Ysl)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.