Sukses

Begini Cara Lihat Daftar Lagu Favorit Kamu via Spotify Wrapped 2018

Penasaran ingin tahu bagaimana cara menggunakan Spotify Wrapped 2018? Simak tips lengkapnya berikut ini.

Liputan6.com, Jakarta - Menandai berakhirnya tahun 2018, Spotify, layanan musik streaming ini meluncurkan fitur Spotify Wrapped.

Apa itu Spotify Wrapped? Lewat fitur ini, kamu dapat melihat beragam deretan lagu dan musisi yang paling banyak didengarkan sepanjang tahun ini.

Sebenarnya, perusahaan pernah menyuguhkan fitur ini beberapa kali di tahun-tahun sebelumnya.

Selain mengetahui deretan lagu dan musisi yang paling banyak didengar, kamu juga dapat menggunakan fitur ini sebagai cara tepat untuk bernostalgia momen-momen menarik sepanjang 2018 via Spotify.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Berapa Menit dalam Setahun Kamu Dengan Musik di Spotify?

Spotify dikabarkan makin dekat bawa layanannya ke Indonesia (sumber: spotify.com)

Tak hanya soal musisi dan lagu apa saja yang kamu dengarkan, Spotify Wrapped juga menginformasi soal berapa menit dalam setahun kamu mendengarkan lagu.

Kamu juga bakal mendapatkan informasi tentang genre musik apa yang paling sering di dengar lewat Spotify.

Spotify juga memberikan info soal lagu apa yang pertama kali kamu mendengarkan di tahun 2018.

3 dari 3 halaman

Cara Gunakan Spotify Wrapped 2018

Spotify Wrapped 2018. Liputan6.com/ Yuslianson

Nah, penasaran ingin tahu bagaimana cara menggunakan Spotify Wrapped 2018?Tanpa panjang lebar, berikut adalah triknya sebagaimana dikutip dari Merdeka.com, Minggu (8/12/2018).

1. Hal pertama yang kamu lakukan adalah berkunjung ke laman web spotifywrapped.com dari smartphone atau PC kamu, dan klik tombol "Terhubung dengan Spotify."

2. Setelah itu, login menggunakan akun Spotify atau Facebook.

3. Voila, kamu pun bakal diperlihatkan deretan informasi soal musik yang kamu dengarkan sepanjang 2018, dimulai dari lagu apa yang Anda mainkan di tahun ini.

Spotify Wrapped 2018. Liputan6.com/ Yuslianson

4. Jangan lupa untuk mengeklik panah di bawah laman untuk mengetahui informasi selanjutnya.

Spotify Wrapped 2018. Liputan6.com/ Yuslianson

5. Di laman terakhir, kamu akan diberikan kesempatan untuk men-share informasi di Spotify tersebut ke media sosial.

Spotify Wrapped 2018. Liputan6.com/ Yuslianson

Gimana, cukup mudah bukan?

Reporter: Indra Cahya

Sumber: Merdeka.com

(Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini :

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.