Sukses

Cerita Denny Sumargo Hadapi Fans yang Mengusik Hidupnya, Dari Ngaku Pacar hingga Dikirim Gambar Tak Pantas

Denny Sumargo mengaku selalu memberitahu sang istri, Olivia Allan, tentang semua yang dialaminya saat berhadapan dengan fans yang mengusik hidupnya

Liputan6.com, Jakarta Denny Sumargo menceritakan pengalamannya menghadapi penggemar fanatik. Mulai dari menjadi korban dugaan pelecehan seperti yang dialami Dikta, hingga mendapat kiriman gambar yang tidak senonoh.

Tak hanya ketika masih single, alias belum menikah, diakui Denny Sumargo, ulah fans yang sudah di luar batas masih dialaminya hingga sekarang.

Denny Sumargo mengaku selalu memberitahu sang istri, Olivia Allan, tentang semua yang dialaminya saat berhadapan dengan fans yang mengusik hidupnya itu.

Contohnya ketika ada fans wanita yang mengirim pesan lewat DM Instagram, dan mengajaknya untuk melakukan VCS (video call sex, Red).

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Selalu Lapor ke Istri

"Yang kirim foto bugil ada. Minta VCS itu ada. Biasanya aku kasih lihat istriku. 'Yank, ada yang VCS nih yank, telepon, nih'. 'Ada yang ngirim foto nih, yank'," ungkap Denny Sumargo di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (18/1/2023).

"Terus istriku bilang, 'Mereka kenapa, kok berani ya kirim-kirim kayak begitu? Mereka enggak kasihan ya kalau misalnya fotonya tersebar gitu?'" sambung Densu mengulang perkataan istri.

 

3 dari 4 halaman

Pernah Dapat dari Laki-Laki

Denny Sumargo melanjutkan, dirinya pernah dikirimi video syur yang diduga dari seorang penggemar laki-laki.

"Cowok pernah ngirimin gue video-video tidak senonoh. Video cewek, tapi yang ngirim cowok," akunya.

 

4 dari 4 halaman

Menghadapi Fans yang Ngaku Pacar

Selain itu, kata Denny Sumargo, dirinya pernah mendapati ulah fans yang mengaku berpacaran dengan dirinya, dan diposting di media sosial.

Tak ingin pengakuan oknum yang diduga fans itu menyebar luas dan dipercaya banyak orang, Denny mengaku sempat menegurnya.

"Akhirnya aku hubungi. Aku bilang kamu ini enggak boleh kayak gitu. Aku bilang sama dia jangan diterusin, karena nanti bisa ke arah yang tidak baik, nanti jadi fitnah gitu," pungkas Denny Sumargo. (Liputan6.com/M. Altaf Jauhar)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.