Sukses

Istri Kenang Satu Tahun Kepergian Didi Kempot

Liputan6.com, Jakarta Sudah satu tahun penyanyi campursari Didi Kempot meninggal dunia. Diketahui pelantun Stasiun Balapan mengembuskan napas terakhirnya pada 5 Mei 2020 akibat serangan jantung.

Kenang satu tahun kepergian musisi yang dijuluki The Godfather of Broken Heart, Yan Vellia, mengunggah video kenangannya bersama sang suami ke akun Instagram pribadinya. Rindu begitu yang dituliskan Yen Velli kepada Didi Kempot.

"05 mei 2020 - 05 mei 2021 kata jangan tidak bisa mencegah takdirmu ya allah, setahun kepergian mu," tulis Yan Vellia dalam keterangan unggahannya, Rabu (5/5/2021).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Banyak yang Mendukung

Kendati telah pergi untuk selama-lamanya, namun banyak yang sayang dan rindu dengan Didi Kempot. Tak hanya itu, sebagai istri ia juga banyak di-support oleh orang-orang yang merupakan pengenmar setia Didi Kempot.

"setahun kepergian mu .. dengan nakamura msh banyak yg sayang kami, msh banyak yg mendukung mensuport kami," lanjut Yan Vellia.

3 dari 4 halaman

Doa Terbaik

Doa terbaik dipanjatkan Yan Vellia untuk Didi Kempot. Ia berharap suaminya itu mendapatken tempat terbaik di sisi-Nya.

"bahagia lah di surga keabadian mu pahlawan kami ..doa kami selalu untuk mu ..kami merindumu selalu ," tulisntya lagi.

4 dari 4 halaman

Gelar Konser

Di satu tahun meninggalnya Didi Kempot, keluarga dan orang tercinta juga menggelar konser di Panggung Kahanan Solo . Acara akan disiarkan secara langsung di YouTube Gubernur Jawa Tengan, Ganjar Pranowo. Dalam konser tersebut, mereka juga menggalang donasi untuk para seniman yang terkena imbas pandemi.

"Temen temen @jateng_musikgram Dan semua pihak yg terlibat .. atas nama keluarga dn management sangat bahagia panggung kahanan tepat di tgl 05 Mei ada dikota solo dn special tribute.. sang maestro didi kempot.. monggo yg mau donasi yg nanti hasilnya buat seniman juga.. kita saksikan langsung di chanel youtube pak gubernur," tulsi Yan Vellia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.