Sukses

Fildan DA Rilis Single Salmiati, Ungkap Sulitnya Dapat Restu Orangtua

Fildan DA rilis single berjudul Salmiati yang terinpisrasi dari pengalaman pribadinya.

Liputan6.com, Jakarta Fildan Rahayu atau yang lebih dikenal dengan Fildan DA kembali menunjukkan eksistensinya di jagat musik dangdut. Beberapa waktu lalu, jawara D'Academy Indosiar musim keempat itu kembali melepas tembang anyar bertajuk "Salmiati" (Sayang Selalu Sampai Mati).

Single keenam ini terasa begitu spesial, sebab lirik lagunya lahir dari pengalaman pribadi Fildan DA. “Aku ciptakan lagu itu sejak tahun 2017, setelah menang Dangdut Academy 4,” tutur pria asal Baubau, Sulawesi Tenggara itu dalam keterangan tertulis.

Adapun judul "Salmiati" diambil dari nama lengkap sang istri. Selama ini, Fildan dan Ati telah melalui pengorbanan yang luar biasa. Lewat lagu ini, ia ingin mengungkapkan kebahagiaannya kala melewati lika-liku kehidupan cinta yang berat bersama Ati.

“Saat menciptakan lagu ini terinspirasi dari kisah cintaku sendiri. Teringat perjuangan berat saat ingin mendapatkan restu orangtua. Dan alhamdulillah kami mendapatkannya, lalu kami pun menikah,” ungkap Fildan DA.

Saksikan videonya berikut ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Unsur India

Di lagu ini, Fildan DA juga memasukan identitas bermusiknya dengan menambahkan unsur India. “Aku sengaja memasukan unsur India, karena memang aku itu kiblatnya ke pop India,” jelas Fildan.

3 dari 4 halaman

Video Klip

Sesuai dengan makna mendalam liriknya, lagu "Salmiati" pun divisualkan dalam video klip yang diperankan langsung oleh Fildan dan sang istri. Tak punya latar belakang akting, hal ini tentunya menjadi tantangan tersendiri bagi mereka.

Fildan dan Ati harus berlatih dialog berulang kali, bahkan keduanya mesti melakukan pengambilan gambar hingga lebih dari 30 kali.

“Kita pengin semuanya maksimal. Ini kan cerita kita, jadi kita berusaha untuk sesuai dengan yang diarahkan sutradara. Ketika menurut sutradara sudah dapat, kita lega," ungkap Fildan.

4 dari 4 halaman

Harapan

Fildan DA berharap lagu ini bisa menginspirasi dan menjadi motivasi untuk semua pasangan yang sedang berjuang mendapatkan restu orangtua.

Bagi yang penasaran dengan single "Salmiati", bisa menyaksikan video klipnya di bawah ini. Atau kunjungi kanal 3D Entertainment yang ada di platform streaming Vidio.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.