Sukses

Parasite dan 6 Film Berbahasa Asing Ini Dinominasikan Untuk Best Picture Oscars

Parasite memborong 6 nominasi termasuk Film Berbahasa Asing Terbaik dan Film Terbaik Oscars 2020.

Liputan6.com, Jakarta Oscars 2020 mengumumkan daftar lengkap nomine di The Academy's Samuel Goldwyn Theater, Beverly Hills, Amerika Serikat, pada 13 Januari 2020. Ada banyak fenomena menarik dalam pengumuman nomine Oscars 2020.

Salah satunya, Parasite yang memborong 6 nominasi termasuk Film Berbahasa Asing Terbaik dan Film Terbaik Oscars 2020. Pencapaian ini membuat dunia terperenyak. Meraih nomine Film Berbahasa Asing Terbaik sekaligus Film Terbaik bukan perkara mudah. Dari 12 film berbahasa asing yang jadi nomine Film Terbaik Oscars, 5 di antaranya malah tidak masuk nomine Film Berbahasa Asing Terbaik.

Satu lagi tak masuk karena pada tahun itu, kategori Film Berbahasa Asing Terbaik belum ada. Showbiz Liputan6.com merangkum 6 film berbahasa asing yang jadi nomine Best Picture sebelum Parasite.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Roma (Meksiko, 2019)

Film monokrom asal Meksiko ini menyita perhatian dunia setelah meraih 10 nominasi Oscars tahun lalu termasuk kategori Film Terbaik dan Sutradara Terbaik. Ia menjadi kandidat kuat untuk melawan Green Book dan Bohemian Rhapsody yang menang Golden Globe untuk Film Terbaik (Musikal atau Komedi) serta Drama.

Oscars kala itu memilih Green Book. Roma diganjar Film Berbahasa Asing Terbaik. Sementara sineas Alfonso Cuarón membuat pukulan ganda dengan membawa pulang 2 Piala Oscar Penata Sinematografi dan Sutradara Terbaik.

3 dari 7 halaman

2. Amour (Austria, 2013)

Karya Michael Haneke ini “hanya” mendapat 5 nominasi termasuk Film Berbahasa Asing Terbaik dan Film Terbaik. Ia membawa pulang 1 piala yakni Film Berbahasa Asing Terbaik.

Yang menarik, performa salah satu bintangnya, yakni Emmanuelle Riva. Ia dinominasikan untuk Pemeran Utama Wanita Terbaik di usia 85 tahun 321 hari, tertua dalam sejarah dunia. Sayang, ia kalah oleh Jennifer Lawrence yang tampil gemilang dalam Silver Lining Playbook.  

4 dari 7 halaman

3. Crouching Tiger, Hidden Dragon (Taiwan, 2001)

Jauh sebelum Roma, ada Crouching Tiger, Hidden Dragon produksi Taiwan yang membukukan 10 nominasi Oscars. Film dengan judul asli Wo Hu Cang Long ini membawa pulang 4 piala, yakni Sinematografi, Tata Musik, Tata Artistik, dan Film Berbahasa Asing Terbaik.

Crouching Tiger, Hidden Dragon adalah film Asia pertama yang jadi nomine Best Picture Oscars. Hingga kini, ia merupakan film berbahasa asing peraih Piala Oscar terbanyak. Sejarah mencatat karya Ang Lee ini dengan tinta emas.

5 dari 7 halaman

4. Life Is Beautiful (Italia, 1998)

Film dengan judul asli La vita è bella ini menggegerkan dunia. Bukan karena meraih nominasi Film Berbahasa Asing sekaligus Film Terbaik, melainkan peran sang aktor Roberto Benigni. Tak hanya jadi pemeran utama, ia menyutradarai sekaligus menulis naskah bersama Vincenzo Cerami.

Life Is Beautifil meraih 3 Piala Oscar untuk Film Berbahasa Asing Terbaik, Tata Musik Dramatis, dan Pemeran Utama Pria Terbaik. Roberto menjadi aktor terbaik Oscar bermodalkan kemenangan di BAFTA dan SAG Awards, luar biasa!

6 dari 7 halaman

5. Z (Algeria, 1970)

Ini film pemenang Oscar dengan judul tersingkat sejagat. Ya, iyalah cuma satu huruf. Namun prestasi Z tak sesingkat judulnya. Diganjar nominasi Film, Film Berbahasa Asing, Skenario Adaptasi Terbaik, Sutradara, dan Penyunting Gambar Terbaik, Z menang di dua kategori. Pertama, Film Berbahasa Asing Terbaik. Kedua, Penyunting Gambar Terbaik untuk Françoise Bonnot. Tak hanya mencetak prestasi, Z menuai sensasi.

Saat ditetapkan sebagai Film Berbahasa Asing Terbaik Golden Globes, dua produser Z menolak piala itu. Jacques Perrin dan Ahmed Rachedi kecewa karena Z tak dinominasikan di kategori Film Terbaik (Drama).

7 dari 7 halaman

6. Grand Illusion (Prancis, 1938)

Grand Illusion yang berjudul asli La Grande illusion karya sineas Jean Renoir. Dialog film ini menggunakan bahasa Prancis, Inggris, Jerman, dan Rusia. Ia dinominasikan untuk Film Terbaik.

Pada tahun itu, kategori Film Terbaik disebut Produksi Terbaik. Oscars juga belum punya kategori Film Berbahasa Asing Terbaik. Sayang, langkah Grand Illusion meraih Piala Oscar dijegal You Can't Take It with You karya Frank Capra.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.