Sukses

Pacari Suami Orang, Bella Shofie Dituding Lakukan Teror Mental‎

Usai bercerai dari Suryono, Bella Shofie dikabarkan berpacaran dengan Daniel Rigan.

Liputan6.com, Jakarta ‎Usai bercerai dari Suryono, Bella Shofie dikabarkan berpacaran dengan Daniel Rigan. Hubungan asmara keduanya terjalin beberapa waktu belakangan ini. Hal itu diungkap seorang perempuan yang mengaku sebagai istri sah Daniel Rigan, Irene Pricilya.

Menurut Irene Pricilya, dirinya kerap melihat foto-foto Bella Shofie di media sosial sedang berada di rumah Daniel Rigan. Ia pun menuding pemain film Jomblo Keep Smile ini telah berselingkuh dengan suaminya tersebut.

Irene Pricilya, istri dari Daniel Rigan yang merupakan seorang pengusaha yang diduga berselingkuh dengan Bella Shofie mengunjungi Bareskrim Polri. Kedatangannya kali ini bukan untuk melaporkan namun untuk berkonsultasi. (Deki Prayoga/Bintang.com)

"Saya lihat dia foto di depan garasi rumah Daniel Rigan dan saya. Lalu, ada foto dia duduk di ruang tengah, dekat kamar saya dan Daniel. Coba, kalau bukan selingkuh apa namanya?" kata Irene Pricilya di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta Pusat, Jumat (25/11/2016).

Akibat unggahan tersebut, Irene Pricilya merasa sakit hati. Ia menyebut Bella Shofie telah melakukan teror mental terhadap dirinya dan keluarganya.

Bella Shofie [Foto: Gempur Muhammad Surya/Liputan6.com]

"Tadi sudah di-print juga postingan yang tidak semestinya. Misalnya seperti (Bella) bermesraan dengan suami Ibu Irene. Jadi itu menunjukkan semacam teror mental," ucap pengacara Irene, Priyagus Widodo.

Terlebih lagi, kata Irene, akibat kehadiran Bella Shofie membuat rumah tangganya semakin berantakan. "Anak-anak pun minta saya ceraikan dia. Saya akan ajukan cerai juga di Manado," Irene Pricilya menjelaskan.

Sementara itu, sampai berita ini diturunkan belum jelas apa tanggapan Bella Shofie. 

Video Terkini