Sukses

Hore, Kini Bisa Naik KA Bandara Kualanamu Lewat Stasiun Bandar Khalipah

Hore! Bertepatan Hari Ulang Tahun ke-16 yang jatuh pada 28 September 2022, PT Railink melaksanakan peresmian uji coba layanan Kereta Api (KA) Bandara Kualanamu di Stasiun Bandar Khalipah, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut).

Liputan6.com, Deli Serdang Hore! Bertepatan Hari Ulang Tahun ke-16 yang jatuh pada 28 September 2022, PT Railink melaksanakan peresmian uji coba layanan Kereta Api (KA) Bandara Kualanamu di Stasiun Bandar Khalipah, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut).

Direktur Komersial PT Railink, Anggoro Triwibowo mengatakan, sejak 25 Juli 2013, KA Bandara Kualanamu telah dioperasikan dengan melayani dua stasiun, Medan dan Stasiun Kualanamu.

"Penambahan layanan KA Bandara di Stasiun Bandar Khalipah ini diharapkan menjadi salah satu alternatif transportasi dari dan ke Bandara Kualanamu maupun Kota Medan," kata Anggoro di Stasiun Bandar Khalipah, Rabu, 28 September 2022.

Dijelaskannya, KA Bandara merupakan salah satu moda transportasi yang diminati masyarakat sebagai penunjang untuk melakukan mobiilitas sehari-hari dari dan ke Bandara Kualanamu.

"Waktu tempuh juga singkat, yaitu 32 menit dari Stasiun Medan, dan 20 menit dari Stasiun Bandar Khalipah," jelasnya.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Harga Tiket

Anggoro menerangkan, harga tiket KA Bandara Kualanamu cukup terjangkau, yaitu Rp 10.000 untuk relasi Stasiun Medan- Bandar Khalipah (sebaliknya). Rp 40.000 untuk relasi Stasiun Bandar Khalipah-Kualanamu (sebaliknya).

"Sedangkan untuk relasi Stasiun Medan-Stasiun Kualanamu atau sebaliknya adalah Rp 70.000," terangnya.

Jadwal KA Bandara Kualanamu di Stasiun Bandar Khalipah dibuka 24 kali perjalanan setiap harinya. Penumpang dapat menikmati layanan dari Stasiun KA Bandara Medan, Bandar Khalipah, dan Bandara Kualanamu.

Jadwal keberangkatan dari Stasiun KA Bandara Medan pukul: 05.00 WIB, 06.45 WIB, 08.10 WIB, 09.10 WIB, 10.15 WIB, 11.30 WIB, 12.40 WIB, 14.00 WIB, 15.20 WIB, 16.30 WIB, 18.20WIB, dan 19.20 WIB.

Jadwal keberangkatan dari Stasiun KA Bandara Kualanamu pukul: 07.20 WIB, 08.20 WIB, 09.30 WIB, 10.30 WIB, 11.55 WIB, 13.10 WIB,14.20 WIB, 15.40 WIB, 17.10 WIB, 18.20 WIB, 19.20 WIB dan 20.30 WIB.

3 dari 4 halaman

Pembelian Tiket

Anggoro menambahkan, tiket KA Bandara Kualanamu dapat dibeli melalui seluruh kanal pembelian tiket, baik secara online maupun offline. Pembelian secara online di Aplikasi KA Bandara. Lalu bisa dibeli lewat website Railink dan KAI Acces.

"Sedangkan pembelian secara offline dapat dilakukan di vending machine, meja informasi pada stasiun-stasiun KA Bandara dengan metode pembayaran secara tunai dan non tunai," ujarnya.

4 dari 4 halaman

Alasan Naik KA Bandara

Alasannya naik KA Bandara selain mempersingkat waktu untuk sampai ke tujuan, juga menghindari kepadatan lalu lintas jalan raya. Tak sedikit masyarakat menjadikan PT Railink sebagai pilihan utama akses bandara karena beberapa fasilitas berikut ini.

1. ARTS

ARTS atau Airport Railway Ticketing System merupakan produk sistem ticketing pertama yang dibangun KAI Group. Sistem ARTS mengadopsi perkembangan teknologi mutakhir berbasis cashless. Jadi para pengguna transportasi melakukan pembayaran dengan menggunakan berbagai macam kartu, seperti kartu kredit, kartu debit, dll.

Dapat juga tanpa loket dan petugas loket, dengan membeli kartu prepaid. Sistem ARTS atau pembayaran non tunai ini untuk menghindari antrian di vending machine.

2. Fasilitas Pesawat

Desain Railink KA Bandara terbilang mewah. Bukan hanya sebatas mewah, bahkan fasilitas yang dihadirkan pun sama nyamannya seperti di dalam pesawat. Misalnya, rak bagasi yang ada di atas tempat duduk penumpang, dan cocok untuk meletakkan tas atau tentengan.

Menambah daftar kenyamanannya, tempat duduk Railink memiliki tombol switch yang terdapat di samping bawah kursi. Tombol ini dapat mengatur sandaran kursi agar penumpang lebih nyaman berpergian.

Juga ada CCTV, running text, serta ada recleaning seat masing masing dua berada di sisi kanan dan kiri gerbong. Bukan cuma itu saja, sambil menikmati perjalanan, Railink menyediakan USB port di masing-masing tempat duduk. Bahkan toilet di Railink terpisah antara pria dan wanita.

3. Pesan Tiket Via Aplikasi

Untuk mempercepat proses tiket, penumpang bisa mengunduh aplikasi railink melalui appstore dan playstore. Kemudian lakukan pendaftaran dan verifikasi.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.