Sukses

Sambut Ramadhan, Gema Takbir Iringi Pawai Obor Ribuan Umat Muslim di Medan

Ribuan umat muslim dari berbagai daerah berkumpul di Masjid Raya Al-Mashun, Jalan Sisingamangaraja, Kota Medan. Selanjutnya mereka menggelar pawai obor dalam menyambut Ramadhan 1443 Hijriah.

Liputan6.com, Medan Ribuan umat muslim dari berbagai daerah berkumpul di Masjid Raya Al-Mashun, Jalan Sisingamangaraja, Kota Medan. Selanjutnya mereka menggelar pawai obor dalam menyambut Ramadhan 1443 Hijriah.

Ribuan umat muslim itu berkumpul di Masjid Raya Al-Mashun usai Salat Isya, Rabu (30/3/2022), malam. Koordinator kegiatan mengimbau kepada para peserta pawai obor untuk tetap disiplin dan menggunakan masker.

"Mari sama-sama kita jaga protokol kesehatan, tetap pakai maskernya," ucap seorang koordinator kegiatan dari atas mobil komando.

Kemudian, pada pukul 20.30 WIB para peserta pawai mulai berbaris sambil memegang obor. Lalu, dari atas mobil komando, seorang koordinator kegiatan berteriak mengucapkan, "Takbir".

Mendengar teriakan “Takbir” dari koordinator kegiatan, para peserta pawai obor pun menyambut dengan sorakan "Allah Akbar" berkali-kali.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Saksikan Video Pilihan Berikut:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Rute Pawai Obor

Setelah itu, sekitar pukul 20.45 WIB, para peserta mulai menyalakan obor untuk melakukan pawai yang dimulai dari Masjid Raya Al-Mashun menuju Lapangan Merdeka Medan, dan kembali lagi ke Masjid Raya Al-Mashun sebagai titik kumpul.

Seorang peserta pawai obor, Siti Mariam mengatakan, kedatangannya bersama kelompok pengajian sebagai bentuk partisipasi untuk memeriahkan pawai obor dalam menyambut Ramadhan.

"Ini bukti umat muslim bersatu, kompak," ungkapnya.

Sementara itu, petugas kepolisian tampak menjaga keamanan jalannya pawai obor.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.