Sukses

Komentar Ahok soal Pertemuan Parpol di Cikeas

Apa tanggapan Ahok mengenai pertemuan yang akan dipercaya menghasilkan calon penantangnya itu?

Liputan6.com, Jakarta - Partai Demokrat menggelar pertemuan tertutup dengan para petinggi partai politik yang tergabung dalam Koalisi Kekeluargaan membahas Pilkada DKI semalam. Pertemuan di kediaman Ketum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY itu dihadiri parpol-parpol yang tidak mendukung Ahok dalam Pilkada DKI Jakarta 2017.

Apa tanggapan Ahok mengenai pertemuan yang akan dipercaya menghasilkan calon penantangnya itu?

"Wah bagus dong," ujar Ahok di Balai Kota Jakarta, Kamis (22/9/2016).

Dia mengaku santai saja menghadapi siapa pun yang akan menjadi lawan politiknya. Ahok pun hanya tertawa saat ditanyai tentang pernyataan SBY yang menyebut Pilkada DKI Jakarta rasa pilpres.

"Bagus dong, berarti kelasnya pilpres dong," ucap Ahok sambil tertawa.

Sementara, belum ada pengumuman resmi terkait sosok yang dicalonkan oleh Partai Demokrat cs untuk Pilkada DKI Jakarta 2017. Beberapa nama yang muncul juga masih sebatas spekulasi.

Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Syarief Hasan mengatakan hari ini akan ada pertemuan lagi untuk membahas Pilkada DKI.

SBY sempat berkelakar dengan Juru Bicara Partai Demokrat Imelda Sari yang ikut dalam pertemuan itu. Dia mengatakan atmosfir Jakarta mirip pemilihan presiden. Padahal, momennya hanya Pilkada DKI Jakarta.

"Ini Pilkada DKI rasa pilpres," kata SBY.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini