Sukses

Macet Total di Tanjung Priok, Pemotor Ini Nekat Lewat Kolong Truk

Kemacetan merupakan masalah serius yang kerap terjadi di kota-kota besar di seluruh dunia.

Liputan6.com, Jakarta - Kemacetan merupakan masalah serius yang kerap terjadi di kota-kota besar di seluruh dunia. 

Fenomena ini terjadi ketika volume kendaraan melebihi kapasitas jalan yang tersedia, menyebabkan lambatnya laju lalu lintas atau bahkan berhenti total. 

Dampak dari kemacetan sangat luas, termasuk peningkatan emisi gas rumah kaca, penurunan produktivitas ekonomi, dan masalah kesehatan.

Penyebab utama kemacetan dapat bervariasi, mulai dari pertumbuhan populasi yang cepat, kurangnya infrastruktur jalan yang memadai, hingga pengemudi yang kurang tertib berlalu lintas. 

Selain itu, faktor cuaca, kecelakaan lalu lintas, dan adanya acara khusus juga dapat memperparah situasi.

Salah satu kemacetan yang cukup padat adalah di daerah Tanjung Priok, Jakarta Utara seperti yang diunggah oleh akun Tiktok @sdtcollection, dalam videonya terlihat kemacetan yang cukup parah hingga para kendaraan tidak bisa bergerak.

Dalam video itu juga terlihat kebanyakan kendaraan yang melintas adalah truk-truk kontainer yang membawa peti kemas yang berhenti karena kemacetan, karena dimensinya yang sangat besar ini pengendara lain tidak bisa mengambil celah untuk menyusulnya.

Hingga kemudian para pemotor melakukan aksi nekatnya dengan mencoba menyelip dibawah truk kontainer agar bisa melewati kemacetan tersebut. 

Aksi ini cukup berbahaya apabila pemotor tersangkut akan menjadi masalah yang besar.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Komentar Netizen

Video Tiktok ini sudah ditonton sebanyak 1,5 juta kali dengan 49 ribu likes, netizen pun ikut mengomentari aksi nekat pemotor tersebut.

  • “Orang priuk nyawanya banyak,” ungkap Netizen
  • “Makanan sehari-hari di priuk wkwk,” kata ntrsln
  • “Sampingan truk aja mau nangis, apalagi lewat kolong,” tulis viiapio

Video ini bisa diakses di:https://vt.tiktok.com/ZSNR2UPWr/

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini