Sukses

Pilih Mobil Bekas untuk Mudik Lebaran, Ini Keuntungannya

Sebagai salah satu alat transportasi untuk mudik, kebutuhan kendaraan jelang Lebaran dipastikan meningkat. Tidak hanya pasar mobil baru, tapi juga mobil bekas alias mobkas turut dilirik.

Liputan6.com, Jakarta - Sebagai salah satu alat transportasi untuk mudik, kebutuhan kendaraan jelang Lebaran dipastikan meningkat. Tidak hanya pasar mobil baru, tapi juga mobil bekas alias mobkas turut dilirik.

Dijelaskan Presiden Direktur Mobil88, Halomoan Fischer Lumbantoruan, minat orang terhadap mobil bekas jelang Lebaran meningkat sekitar 15 persen.

"Mobil seken yang paling banyak dicari, khususnya jelang Ramadan, masih mobil keluarga (MPV), diikuti SUV, dan citycar," jelas Fischer, saat acara buka puasa bersama Sera Group dan Media, Jumat (18/5/2018).

Fischer mengatakan, masih banyak konsumen memilih mobkas untuk keperluan mudik Lebaran, karena memiliki beberapa keuntungan. Pasalnya, unit mobkas selalu siap untuk digunakan mudik Lebaran.

"Beda dengan saat membeli mobil baru, yang memang banyak memakan waktu saat pembelian. Biasanya kan, proses registrasi kendaraan perlu waktu sepekan hingga dua pekan," ucap Fischer.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Selanjutnya

Sementara itu, ketika konsumen membeli mobil bekas, dan selama sudah menyelesaikan proses administrasi, unit bisa langsung dibawa pulang dari dealer. Jadi, konsumen tidak perlu menunggu lama, hingga unitnya benar-benar tersedia.

"Peningkatan penjualan mobkas, biasanya terjadi dua pekan sebelum Lebaran. Keuntungan lainnya juga, jika membeli mobkas, saat hendak dijual lagi, harganya tidak terlalu turun," pungkasnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.