Liputan6.com, Jakarta - EMC Healthcare memperkuat kemitraan dengan PT Asuransi Jiwa Inhealth Indonesia (Mandiri Inhealth) melalui program digitalisasi. Hal ini sejalan dengan komitmen kedua pihak dalam menerapkan bisnis yang berkelanjutan berdasarkan prinsip ESG (Environmental, Social, Governance).
Program digitalisasi layanan ini berupa penghubungan aplikasi kedua institusi melalui Application Programming Interface, sehingga proses yang berlangsung menjadi lebih cepat, tepat, efektif, efisien dan real time. Program ini sudah terintegrasi di 8 RS EMC, yakni EMC Alam Sutera, EMC Cibitung, EMC Cikarang, EMC Pekayon, EMC Pulomas, EMC Sentul dan EMC Tangerang.
Baca Juga
Penandatanganan pemantapan kerja sama digitalisasi layanan ini diwakili oleh Jenni Wihartini selaku Direktur Operasional Mandiri Inhealth dan drg. Nailufar, MARS selaku Direktur Sales & Marketing EMC Healthcare di RS EMC Pekayon, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Advertisement
EMC Healthcare yang merupakan jaringan rumah sakit swasta di bawah naungan PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTEK), menjadi rumah sakit pertama yang menerapkan kerjasama digitalisasi layanan bersama Mandiri Inhealth.
"Kami menyambut baik program digitalisasi yang diluncurkan oleh Mandiri Inhealth ini, karena kami menyadari bahwa untuk dapat survive di tengah tantangan masa depan, transformasi digital merupakan hal yang utama," katanya kepada Liputan6.com, Kamis (5/9/2024).
Nailufar berujar jalinan kerja sama ini untuk mendorong optimalisasi alur dan proses layanan kesehatan, sehingga lebih cepat, mudah, transparan dan memberikan pengalaman yang lebih baik bagi pasien EMC Healthcare yang merupakan Tertanggung Asuransi Mandiri Inhealth.
"Sehingga pelayanan dapat diberikan secara cepat, tepat, efisien, efektif dan kita mendukung supaya semuanya menjadi paperless prosedur. Hal ini tujuannya tak lain semata-mata untuk meningkatkan keselamatan dan memaksimalkan kenyamanan pasien. Tentunya kemudahan menjadi hal yang didambakan pasien saat berkunjung ke rumah sakit," terangnya.
MenurutNailufar, disrupsi digital terjadi dalam seluruh aspek kehidupan dan industri, termasuk industri kesehatan dan keuangan. Lebih dari sekadar mewujudkan layanan pelanggan yang prima dengan meningkatkan kemudahan dan kecepatan layanan, digitalisasi juga mendorong dampak positif pada pencapaian kinerja ESG.
Oleh karena itu, lanjut Nailufar, EMC Healthcare berkomitmen untuk mengembangkan serta meningkatkan kualitas pelayanan yang berfokus pada patient safety, melalui delapan unit rumah sakit yang dimiliki di wilayah Jabotabek.
"Sebagai bagian dari EMTEK Group, kami sangat menyadari, bahwa transformasi digital menjadi salah satu kunci bertahan dalam menghadapi berbagai tantangan bisnis rumah sakit di masa depan. Untuk itu, kami berkomitmen tinggi dalam mewujudkan cita-cita menjadi Digital Hospital," jelasnya.
* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.
Berikan Kemudahan dan Kecepatan Layanan
Sementara, Jenni Wihartini menyampaikan, sebagai lembaga asuransi komersial berpengalaman di Indonesia dengan misi untuk menjadi perusahaan asuransi kesehatan yang berkelanjutan, kerja sama ini diharapkan semakin memperkuat langkah dalam mewujudkan digitalisasi di sektor kesehatan.
Selain memberikan kemudahan dan kecepatan atas layanan kesehatan yang diterima oleh Tertanggung, lanjut Jenni, program digitalisasi ini juga sebagai wujud kepedulian terhadap lingkungan, yaitu mendukung gerakan paperless.
"Jadi end to end mulai dari peserta datang. Jadi jurnik layanannya itu semuanya by digital. Mulai dari scan barcode sampai dengan penagihan, sehingga penjaminannya bisa lebih cepat, peserta tidak menunggu terlalu lama. Untuk konfirmasi penjaminan juga nanti penagihan bill nya bisa lebih akurat," ungkapnya.
Jenni menyebut, digitalisasi layanan ini dapat terlaksana atas kolaborasi dan kemitraan yang baik antara Mandiri Inhealth dan EMC Healthcare. Melalui kemitraan ini, diharapkan semakin menciptakan industri kesehatan yang senantiasa tepercaya dan memperhatikan penerapan ESG dalam setiap proses bisnis dan layanan.
"Support dari EMC luar biasa, karena kami mempunyai program yang digunakan. Kemudian kendali benefit dengan program JKN juga berjalan di RS EMC, kemudian nantinya digitalisasi, bahwa EMC care nanti akan berkolaborasi dengan FitAja sebagai mobile apps-nya Mandiri Inhealth. Contohnya nanti data history pelayanan yang selama ini mungkin pemeriksaan dan pengobatan otomatis, bisa dilihat di apps Mandiri Inhealth yang ada di FitAja," tandasnya
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Advertisement