Sukses

Erick Thohir Dinilai Jadi Harapan Masyarakat untuk Selamatkan Sepak Bola Indonesia

Erick Thohir dinilai sudah terbukti melewati dan mengatasi berbagai krisis yang dihadapi oleh Tanah Air.

Liputan6.com, Jakarta - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Masyarakat Ekonomi Syariah (MES), Iggi Achsien menyatakan rasa optimistis Ketua Umum (Ketum) PSSI Erick Thohir mampu menyelamatkan dunia sepak bola Indonesia. Pasalnya, pemimpin terbaik dan andalan Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut sudah terbukti melewati berbagai krisis yang dihadapi oleh Tanah Air.

“Erick Thohir ditakdirkan menjadi "a man of crisis". Dia selalu masuk dalam pusaran persoalan pelik yang rumit untuk dituntaskan, baik karena ditunjuk oleh orang, tuntutan jabatan, maupun panggilan alam,” terang Iggi, Kamis (6/4/2023).

“Pengalaman menunjukkan Erick Thohir bisa menghadapi aneka kawah mendidih dengan kedinginan yang paripurna. Erick Thohir tidak mengumbar bicara, tetapi meracik formula, ia punya sumber daya koneksi dan pengetahuan yang gigantik soal dunia olah raga. Ia pelaku kaliber internasional,” imbuhnya.

Iggi menjelaskan pengalaman Erick Thohir menghadapi krisis sudah terbukti sejak Asian Games 2018 lalu. Di mana Eks Presiden Inter Milan tersebut hanya memiliki waktu satu tahun untuk menyelenggarakan ajang olah raga paling bergengsi di kawasan Asia tersebut.

Namun dengan kepiawaian memimpin Erick Thohir mampu menyukseskan penyelenggaraan Asian Games 2018 sehingga nama Indonesia harum di pentas dunia.

“Pada saat perhelatan akbar Asian Games tinggal setahun, ia diminta menjadi ketua penyelenggara. Kalkulasi teknis beropini tidak mungkin Indonesia akan bisa menjadi tuan rumah yang berhasil. Fakta membuktikan sebaliknya Erick Thohir dengan kapasitas dan ketenangannya bisa membuat acara besar itu sukses,” ujar Iggi.

Kemudian Erick Thohir dijadikan Ketua TKN oleh Presiden Jokowi pada Pilpres 2019 lalu. Pun bukan dari kalangan politik namun ia berhasil mengantarkan Presiden Jokowi untuk memimpin di periode ke dua.

Ia pun kemudian diganjar dengan posisi Menteri BUMN dan kembali dihadapkan dengan krisis, yakni banyaknya persoalan seperti melimpahnya jumlah perusahaan dan korupsi di mana – mana. Hal ini bisa diselesaikan oleh Erick Thohir dalam kurun waktu tiga tahun.

Di mana ia menyederhanakan jumlah perusahaan BUMN dari ratusan hingga kini hanya berjumlah 43. Kemudian Erick Thohir pun berhasil menyelesaikan berbagai kasus korupsi yang telah lama mengakar seperti Jiwasraya, Asabri, Waskita Beton Precast, PLN dan Garuda Indonesia.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Erick Thohir Ungkap Kasus Korupsi di BUMN

Kini ia tengah berupaya mengungkap kasus korupsi dana pensiun di berbagai perusahaan BUMN bersama Kejaksaan Agung. Sementara itu soal dunia sepak bola Indonesia, Erick Thohir pun sudah terbukti mampu menyelesaikan pada tahun lalu ketika terjadi tragedi Kanjuruhan.

Ia berhasil meredam amarah FIFA agar tidak melayangkan sanksi kepada dunia sepak bola Indonesia. Karena itu, Iggi kini optimis Erick Thohir mampu menyelamatkan kembali dunia sepak bola Indonesia yang lagi – lagi terancam oleh sanksi FIFA setelah pencabutan status tuan rumah Piala Dunia U-20.

“Erick Thohir masuk dalam pusaran krisis kembali. Ini bola panas yang bikin badan meriang. Kita tunggu kembali keajaiban Erick Thohir menjinakkan krisis, ia adalah pawang krisis,” pungkas Iggi.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.