Sukses

Resmikan Sekber PKB-Gerindra, Cak Imin: Rasa Saling Percaya Adalah Kekuatan

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar (Cak Imin) mengatakan bagi koalisi PKB dan Partai Gerindra saling percaya di antara mereka merupakan kekuatan untuk menata Indonesia menjadi lebih baik.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar (Cak Imin) mengatakan bagi koalisi PKB dan Partai Gerindra saling percaya di antara mereka merupakan kekuatan untuk menata Indonesia menjadi lebih baik.

"(Bagi) PKB dan Gerindra, saling percaya adalah kekuatan yang bisa diamanati untuk menata Indonesia menjadi lebih baik, melanjutkan kesuksesan yang telah ada, dan melompat lebih maju lagi di masa yang akan datang," ujar Cak Imin, sapaan akrab Abdul Muhaimin Iskandar dalam acara peresmian Sekretariat Bersama (Sekber) Koalisi Gerindra dan PKB di Jakarta, Senin (23/1/2023).

Ia lalu berharap dengan adanya Sekber Gerindra dan PKB, kedua belah pihak dapat menjalankan kerja sama yang telah disepakati demi mewujudkan Indonesia yang lebih sejahtera.

Sebelumnya, Cak Imin telah mengatakan bahwa keberadaan Sekber Gerindra dan PKB dapat digunakan bagi kedua belah pihak untuk melakukan kerja-kerja politik demi memajukan bangsa dan memakmurkan Indonesia.

"Sekber ini menjadi momentum untuk kerja-kerja politik yang memajukan bangsa dan memakmurkan Indonesia," ujar dia.

Di samping itu, sekber tersebut juga dapat digunakan oleh Gerindra dan PKB untuk melakukan kerja-kerja politik yang membawa kemaslahatan atau kebermanfaatan bagi segenap bangsa Indonesia.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Bakal Sering Bertemu

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum Gerindra Habiburokhman mengatakan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dan Cak Imin akan sering bertemu di Sekber Gerindra-PKB untuk memaksimalkan koalisi.

“Ya, akan sering Pak Prabowo dan Cak Imin (bertemu). Mungkin di hari weekend karena beliau-beliau itu kan penyelenggara negara, ya. Mungkin di hari-hari yang libur mereka ketemu di sini,” kata Habiburokhman.

Dalam kesempatan yang sama, Habiburokhman juga mengatakan bahwa seluruh pusat aktivitas kedua partai akan berlangsung dan berpusat di sekretariat bersama ini.

Peresmian sekretariat bersama, tutur Habiburokhman merupakan bukti keseriusan dan kemajuan dalam koalisi Gerindra dan PKB.

“Dengan sekber ini, tentu semua kerja-kerja koalisi kita bisa maksimalkan di sini. Dan komunikasi lebih mudah ketemu teman-teman di dua fraksi itu, mulai hari ini," tutur Habiburokhman.

3 dari 3 halaman

Sandiaga Uno Hadiri Peresmian Sekretariat Bersama Gerindra-PKB

Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Uno menghadiri peresmian sekretariat bersama koalisi Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pada Senin (23/1/2023).

Sandiaga yang dikabarkan akan keluar Gerindra dan bergabung PPP itu tiba di sekretariat bersama sekitar pukul 10.00 WIB dan bersalaman langsung dengan Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco.

Sandiaga bahkan ikut menyambut Prabowo Subianto dan bersalaman di depan pita atau pintu Sekber sebelum pengguntingan pita. Kedua nampak sama-sama tersenyum.

Sumber: Antara

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.