Ditangkap KPK, Ketua KPU Belum Tahu Perkara yang Menjerat Wahyu Setiawan

Ditangkap KPK, Ketua KPU Belum Tahu Perkara yang Menjerat Wahyu Setiawan

Ketua KPU Arief Budiman didampingi tiga Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU), Rabu malam kemarin menyambangi Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Kedatangan pimpinan KPU untuk mengonfirmasi penangkapan terhadap salah seorang Komisioner KPU Wahyu Setiawan, dalam sebuah operasi tangkap tangan (OTT) yang dilakukan KPK.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Kamis (9/1/2020), kedatangan pimpinan KPU diterima oleh salah seorang pimpinan KPK.

Usai bertemu Arief mengaku belum mengetahui dalam perkara apa Wahyu Setiawan ditangkap KPK karena masih menjalani pemeriksaan.

Sebelumnya, Komisioner KPU Wahyu Setiawan diamankan KPK di Bandara Soekarno Hatta saat hendak terbang ke Belitung dalam rangka tugas sebagai komisioner KPU. Wahyu Setiawan diamankan bersama tiga orang dalam kasus yang sama.

Saat ini, Wahyu Setiawan dan tiga orang lainnya sedang menjalani pemeriksaan di Gedung KPK. Rencananya, Kamis siang KPK akan menggelar keterangan soal kasus yang menyebabkan Wahyu Setiawan ditangkap.

OTT KPK, Arief Budiman Mengaku Belum Tahu Perkara Apa yang Dihadapi Wahyu Setiawan

Ringkasan

Oleh Rio Audhitama Sihombing pada 09 January 2020, 11:02 WIB

Video Terkait

Spotlights