Sukses

Undang Pengusaha ke Istana, Jokowi Promosikan KEK Mandalika

Abdulbar menjelaskan, dalam pertemuan belum ada komitmen serius dari pengusaha untuk menanamkan modal di KEK Mandalika.

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengundang sejumlah pengusaha ke Istana Merdeka, Jakarta untuk mempromosikan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB). Mereka di antaranya Robert Budi Hartono, Dato Sri Tahir, Chairul Tanjung, Peter Sondakh, Eka Tjandra, Muchtar Wijaya, dan Hary Tanoesoedibjo.

Direktur Utama PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero) atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), Abdulbar M Mansoer juga turut hadir dalam pertemuan tersebut. Dia mengatakan, Jokowi mengajak pengusaha untuk menanamkan modalnya di KEK Mandalika.

"Jadi intinya, Presiden menyatakan Mandalika is open for business untuk pengusaha besar dalam negeri," kata Abdulbar di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (25/6/2019).

Abdulbar menjelaskan, dalam pertemuan belum ada komitmen serius dari pengusaha untuk menanamkan modal di KEK Mandalika. Namun tidak tertutup kemungkinan hal tersebut dibahas di lain kesempatan.

"Nanti mereka akan kita kontak-kontak lagi. Tadi Presiden minta kita proaktif ke sana," ujarnya.

Mandalika akan menjadi tuan rumah perhelatan balapan kelas dunia MotoGP pada tahun 2021 mendatang. Mendukung penyelenggaraan tersebut, pemerintah telah menggelontorkan anggaran sebesar Rp 450 miliar.

Dana tersebut digunakan untuk pembangunan jalan sepanjang 11 KM dan pengelolaan air bersih. Tahun ini, kata Abdulbar, ada sebesar Rp 1,6 triliun anggaran yang akan dialokasikan untuk pembangunan drainase, pengelolaan air, limbah dan listrik.

"Kemudian (pembangunan) solar panel," pungkas dia.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Paling Lambat Januari 2020

Pertengahan Mei lalu, Presiden Jokowi meninjau perkembangan pembangunan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB). Dia juga meninjau pembangunan sirkuit MotoGP yang berada di kawasan ini.

Menurut dia, saat ini berbagai fasilitas sudah dibangun untuk mendukung KEK Mandalika dan sirkuit MotoGP. Jokowi memastikan, seluruh infrastruktur serta fasilitas pendukung yang berkaitan dengan ajang MotoGP 2021 akan rampung pada 2020.

"Kita juga ingin fasilitas yang berkaitan dengan Moto GP 2021 itu juga segera dikerjakan. Airport sudah, jalan sudah penetapan lokasi sehingga kita harapkan konstruksi paling lambat itu di Januari 2020," ucap Jokowi di lokasi KEK Mandalika, Jumat (17/5/2019).

 

Reporter: Titin Supriatin

Sumber: Merdeka.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.