Sukses

Keriuhan Dies Natalis UKI saat Dihadiri Presiden Jokowi

Hadiri dies natalis Universitas Kristen Indonesia, Presiden Jokowi sampaikan pesan perang dagang antar-negara berbahaya bagi siklus kehidupan

Fokus, Jakarta - Presiden Joko Widodo hadiri Dies Natalis ke-65 Universitas Kristen Indonesia (UKI) di kawasan Cawang Jakarta Timur. Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi menyampaikan pesan moral terkait perang dagang antarnegara besar dan kecil yang membahayakan siklus kehidupan.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Selasa (16/10/2018), Presiden Jokowi mendapat sambutan meriah dari jajaran rektorat UKI dan seluruh civitas akademika. Bahkan mereka sempat memanggil Presiden untuk bisa berfoto dan bersalaman.

Dalam sidang terbuka senat UKI di acara Dies Natalis ke-65, Presiden Jokowi  mengungkapkan maksud pidatonya di forum pertemuan IMF-World Bank di Bali dengan mengambil serial Game of Thrones.

Menurut Presiden, ada pesan moral untuk para pimpinan ekonomi dunia, yakni perang dagang antar-negara besar dan kecil tidak akan saling menguntungkan. Bahkan justru  membahayakan siklus kehidupan.

Pidato Presiden Jokowi di forum IMF-World Bank beberapa waktu lalu berhasil mencuri perhatian dunia. Selain pidatonya bergaya milenial, juga tampil unik. Presiden Jokowi mengambil tema serial Game of Thrones. Dia memisalkan dirinya tokoh Avenger yang siap mencegah perang dagang negara besar dan kecil yang tak terbatas. (Karlina Sintia Dewi)