Sukses

Didatangi Walikota Airin, Wapres JK Bahas Sound System Masjid

Pemasangan pengeras suara di masjid perlu diperhatikan dengan baik.

Liputan6.com, Jakarta - Walikota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany mendatangi Kantor Wakil Presiden Jusuf Kalla. Dia menjadi host dalam sebuah acara ‎yang diproduksi oleh media lokal di Banten. Airin akan mewawancarai Wakil Presiden Jusuf Kalla

"Ibu mau wawancara ‎Pak JK, acara talkshow, bicara seputar Ramadan, tidak berat-berat," kata anggota Dewan Masjid Indonesia cabang Banten, Slamet, Jumat (19/6/2015).

Salah seorang tim Airin memberi penjelasan sembari masuk ke ruang kerja JK. Istri dari terdakwa kasus dugaan korupsi Tubagus Chaeri Wardana‎ ini diberitahu hanya mendapat waktu 30 menit untuk mewawancarai JK. Keduanya membahas persoalan sound system atau pengeras suara di masjid.

‎"Apa yang disampaikan Wapres, fungsi dan keberadaan marbot, fungsi masjid untuk syiar agama tapi tidak boleh ganggu kepentingan lebih besar. Contohnya pemasangan sound system ‎jangan terlalu keras sehingga pada akhirnya mengganggu suasana aman dan nyaman di lingkungan," kata Airin, di Kantor Wapres.

Airin mengatakan, Wapres JK menjelaskan bahwa pengeras suara di masjid seringkali membuat kualitas suara yang keluar menjadi jelek. Oleh karena itu, pemasangan pengeras suara perlu diperhatikan dengan baik.

"Kadang-kadang mas-mas atau mba-mba yang lagi dengar salat Jumat sering banyak ngantuknya atau tidak paham karena pemasangan sound system," tutur dia.

"Misal dinding dari marmer jadi mantul. Itu yang disampaikan Bapak agar dilakukan sosialisasi oleh pengurus DMI lainnya untuk penataan sound system agar bisa dipahami saat tausiah," tambah Airin.

Airin menambahkan, JK juga menyampaikan larangan mengaji dengan memutar rekaman. "Beliau sampaikan bahwa masjid tidak hanya kaset tapi live mengaji. Bapak juga menghitung berapa lama yang baik untuk mengaji secara langsung, tidak dengan kaset," tandas Airin. (Mvi/Mut)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini