Sukses

Terduga Tangkap Tangan di Bali Sudah Dimintai Keterangan di KPK

Pantauan Liputan6.com di Gedung KPK, sejumlah penyidik tampak membawa beberapa dokumen dan memasuki lantai basement.

Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan operasi tangkap tangan (OTT), terkait dugaan kasus suap di sebuah hotel mewah di kawasan Sanur, Bali.

Berdasarkan informasi yang diperoleh Liputan6.com, kasus suap itu melibatkan anggota DPR RI berinisial An, anggota Polri Briptu Ag dan pihak pengadilan negeri di Jakarta. Saat ini, terduga suap tersebut telah tiba di Gedung KPK untuk diperiksa.

"Benar ada OTT, sudah dimintai keterangan di lantai 7," ujar salah seorang sumber di KPK, Jakarta, Jumat (10/5/2015) dini hari. Namun terkait siapa anggota DPR RI yang dimaksud dan asal partainya, dia enggan menyebutkan.

Pantauan Liputan6.com di Gedung KPK, sejumlah penyidik tampak membawa beberapa dokumen dan memasuki lantai basement. Mereka kemudian masuk ke mobil Kijang Innova bernomor polisi B 1283 JU. Namun mereka enggan memberikan keterangan terkait OTT.

Tak lama, mobil tersebut meninggalkan Gedung KPK, diduga membawa terduga suap dalam OTT di Bali. Pihak KPK pun hingga saat ini masih belum memberikan keterangan resmi mengenai penangkapan terduga anggota DPR RI tersebut. (Rmn/Ans)

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.