Sukses

Jungkook BTS Terima Ancaman Pembunuhan, Alamat IP Sasaeng Disebut Terdeteksi di Indonesia

Ancaman pembunuhan ini diduga datang dari orang yang sama yang mengirim makanan ke rumah pribadi Jungkook BTS.

Liputan6.com, Jakarta - ARMY, sebutan penggemar BTS, mendesak HYBE maupun BIGHIT MUSIC untuk melindungi Jungkook BTS setelah seorang warganet yang akhirnya disebut "sasaeng," membuat unggahan yang mengkhawatirkan. Orang yang dimaksud mengunggah gambar pisau, menyertakan ancaman pembunuhan untuk si maknae BTS.

"Saya akan membunuh Jungkook. Tunggu saja," tulis pemilik akun Instagram @chu02859 seperti dirangkum Koreaboo, Selasa (16/5/2023). Setelah ditelusuri, ia juga diidentifikasi sebagai sasaeng yang mengirim makanan ke rumah Jungkook, beberapa waktu lalu.

Ancaman pembunuhan ini datang karena orang tersebut menganggap Jungkook kasar karena menolak memakannya. @chu02859 menegaskan kembali bahwa ia dapat dengan mudah membunuh idol berusia 25 tahun tersebut.

Si sasaeng menyatakan bahwa ia tidak khawatir ARMY melaporkannya. Akun tersebut sekarang dalam pengaturan privat dan mereka "yakin tidak dapat dihentikan," menurut Koreaboo. Pengguna itu kemudian dilaporkan juga membuat akun Twitter @sunyong_v.

Orang tersebut berjanji memperbarui pengikut mereka tentang Jungkook. @chu02859 juga telah berbagi unggahan melalui Instagram Story. Bahasa Koreanya seperti menggunakan aplikasi penerjemah, menurut Koreaboo.

Pengguna itu menulis, "Tidak ada seorang pun di sini yang mengerti saya. Saya sedih karena Jungkook adalah Jungkook, tapi Anda tidak akan tahu. Saya menangis sepanjang malam."

ARMY telah menemukan bahwa pengguna tersebut sebenarnya dikenal dengan nama lain. Tampaknya orang yang dimaksud sebenarnya adalah Amina (sebelumnya Biko, rigkj_holl, dan swhgyt), seorang gadis yang diduga berusia 17 tahun.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Alamat IP Terdeteksi di Indonesia

Sasaeng asing itu diduga tinggal di Korea Selatan dan mendapatkan alamat rumah pribadi Jungkook. ARMY menyadari alamat IP-nya saat ini terdeteksi di Indonesia, jadi mereka berharap tidak ada kerugian yang dapat terjadi pada Jungkook.

Kendati demikian, ARMY tetap menyuarakan kekhawatiran ancaman pembunuhan terhadap Jungkook. Jadi, mereka mendesak HYBE dan BIGHIT MUSIC untuk melindungi artis mereka. Tagar "#ProtectJungkook" sempat jadi trending topic di Twitter, Senin, 15 Mei 2023.

ARMY juga melaporkan situasi tersebut ke BIGHIT MUSIC dengan mengirim email ke perusahaan. Mereka telah merinci semuanya, termasuk gambar yang "bisa mendukung penyelidikan lebih jauh."

Sebelumnya, Jungkook telah mengungkap bagaimana privasinya diganggu. Kejadian yang meningkat ini telah membuat ARMY khawatir, tapi ancaman terbaru membuat mereka semakin khawatir.

Pada 17 Juni 2019, pelantun lagu Euphoria ini mengungkap ketidaknyamanannya saat seseorang meneleponnya selama siaran langsung di Weverse yang diberi judul "Relaxing Drink After Happy Times." Kala itu, Jungkook sempat menjelaskan situasinya pada para penggemar.

3 dari 4 halaman

Takut Dengar Suara Panggilan Telepon

Jungkook berkata, "Ini adalah panggilan dari seorang penggemar. Dikatakan 'Kamu sedang melakukan VLIVE dan saya baru saja menelepon untuk memeriksa.' Yang saya lakukan adalah, saya langsung memblokir panggilan. Saya sebenarnya mendapat banyak telepon dari saesang."

Serupa dengan itu, ia juga menerima telepon menjelang GRAMMY 2022 di kamar hotelnya. Tidak ada yang menjawab di ujung telepon ketika panggilan itu diterima Jungkook. "Kamu sedang menonton VLIVE, kan? Siapa kamu? Jangan lakukan itu. Saya tidak suka suara dering panggilan telepon. Saya terganggu dan itu menakutkan. Saya bahkan merinding," ia menyebut.

Dalam siaran langsung lainnya, Jungkook mengalamatkan orang-orang yang mengikutinya selama jadwal pribadinya. Pria asal Busan ini bercerita diikuti saat menuju rumah setelah pergi ke gym.

"Saya awalnya tidak akan mengatakan ini. Saya sangat bersyukur kalian mendukung saya. Tapi, saat saya berolahraga, tolong jangan datang mencari saya. Sebelum ini, saya sangat terkejut," Jungkook bercerita.

4 dari 4 halaman

Jungkook Minta Sasaeng Berhenti

Belum lama ini, Jungkook dikirimi makanan tanpa persetujuannya. Pada 4 Mei 2023, melalui Weverse, ia secara terbuka meminta pengirim untuk tidak mengirimkan makanan ke rumah pribadinya. Ia dengan sopan meminta mereka untuk berhenti. Jika permintaannya tidak dihormati, ia akan bertindak.

"Tolong jangan kirim makanan ke rumah saya. Lagipula, saya tidak akan memakannya. Saya berterima kasih atas perhatian itu, tapi saya bisa makan dengan baik sendiri. Jadi silakan urus makanmu sendiri, saya mohon. Jika kamu mengirimkannya sekali lagi, saya akan memeriksa nomor pesanan tanda terima dan mengambil tindakan. Jadi, hentikan," katanya

Sekarang, ARMY Korea percaya bahwa mereka telah menemukan orang yang mengirim makanan tersebut. Pengguna Instagram @chu02859 telah berbagi serangkaian unggahan mengerikan tentang Jungkook.

Atas temuan ini, salah satu penggemar menulis di Twitter, "Tolong tinggalkan dia (Jungkook) sendiri. Dia juga manusia. 'SEGERA AMBIL TINDAKAN' 'HYBE LINDUNGI ARTIS ANDA.' KAMI MENCINTAIMU JUNGKOOK #LindungiJungkook TINGGALKAN DIA SENDIRI. BIARKAN DIA HIDUP DENGAN DAMAI."

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini