Liputan6.com, Jakarta Sejak beberapa orang yang dijuluki crazy rich seperti Doni Salmanan dan Indra Kenz diciduk kepolisian karena terseret kasus penipuan, banyak warganet yang menyoroti sederet "sultan" lainnya. Tak terkecuali Nodiewakgenk.
Nodiewakgenk dikenal sebagai Crazy Rich Aceh dan seorang trader. Lewat media sosialnya ia beberapa kali membuat konten dengan memperlihatkan kekayaannya termasuk mobil mewah. Namun usai Indra dan Doni tertangkap polisi, ia mendadak pamit dari dunia trading di YouTubenya.
Pria yang akrab disapa Nodie ini bahkan disebut pura-pura miskin karena penampilan terbarunya. Bagaimana tidak, pria asal Aceh bernama asli Junaidi yang biasanya fashionable, kini sering tampil sederhana dengan kaus oblong dan memakai sarung.Â
Advertisement
Lewat akun YouTubenya, Nodie bagikan kegiatannya yang kembali ke pekerjaan lamanya. Berikut ini 6 potret terbaru Nodiewakgenk yang penampilannya berubah drastis dirangkum dari channel YouTube miliknya oleh Liputan6.com, Selasa (15/3/2022).
1. Nodiewakgenk sebelumnya dikenal sebagai seorang trader dan Crazy Rich Aceh.
Advertisement
2. Pria asal Aceh dengan nama asli Junaidi ini sering pamer kemewahan di media sosial, sebelum Indra Kenz dan Doni Salmanan tertangkap polisi.
3. Usai dua 'sultan' tersebut jadi tersangka, Nodiewakgenk mendadak pamit dari dunia trading dan Instagramnya pun tak ditemukan.
Advertisement
4. Meski begitu ia masih aktif di channel YouTube. Bukan pamer kemewahan, sebaliknya ia tampil sederhana.
5. Perubahan penampilan Nodie ini pun sempat membuat dirinya disebut pura-pura miskin oleh warganet.
Advertisement