Sukses

Exhuma Tembus 3 Juta Penonton, Film Terbaru Kim Go Eun Kala Jadi Dukun Muda

Sepekan tayang, lebih dari tiga juga penonton di Korea Selatan menyaksikan akting Kim Go Eun sebagai dukun di Exhuma. Jumlah penonton terus bertambah mengingat film Exhuma diputar di luar Korea, termasuk Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta Sepekan tayang film Exhuma sudah ditonton tiga juta penonton di Korea Selatan. Jumlah penonton bakal terus bertambah mengingat film tersebut juga ditayangkan di beberapa negara termasuk Indonesia.

Menurut data distributor Showbox pada Rabu, 28 Februari 2024 jumlah akumulatif penonton Exhuma telah mencapai 3,09 juta lebih seperti mengutip Kantor Berita Yonhap.

Diperkirakan kemarin sudah mencapai 3,3 juta penonton di Korea mengingat ada 300 ribu tiket yang dipesan pada Rabu pagi.

Exhuma adalah film horor yang dibintangi Kim Go Eun dan aktor senior Choi Min Sik. Turut bermain juga dalam film ini Lee Do Hyun dan Yoo Hae Jin. Film ini tayang sejak 22 Februari 2024 di Korea Selatan, sementara di Indonesia pada 28 Februari 2024.

Berdurasi 2 jam 14 menit, film ini menceritakan tentang upaya untuk menemukan akar permasalahan dari serangkaian peristiwa misterius yang menimpa sebuah keluarga kaya dengan menggali kuburan leluhur mereka di sebuah desa terpencil di Korea Selatan.

Kim Go Eun disini berperan sebagai sosok karakter bernama Hwa Rim yang sosoknya dikenal sebagai dukun muda terkenal.

Sebagai dukun, Hwa Rim melakukan pembongkaran kubur untuk bisa melepaskan leluhur bersama Bong Gil (Lee Do Hyun). Selain itu mereka juga meminta bantuan pada peramal Feng Shui (Choi Min Sik) dan petugas pemakaman (Yoo Hae Jin).

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Alasan Kim Go Eun Bergabung dalam Exhuma

Tak ada yang meragukan kemampuan Kim Go Eun dalam berakting. Baik dalam drama Korea maupun film, aktingnya tak pernah buruk.

Baik cerita cinta romantis, cinta fantasi, hingga thriller mampu dibawakan apik oleh wanita yang sempat merasakan tinggal di China ini.

Tentang film ini, Kim Go Eun mengungkapkan alasannya mau bermain dalam Exhuma lantaran sosok panutannya yakni Choi Min Sik sudah terlebih dahulu terkofirmasi bermain dalam film ini.

"Ketika aku menerima proposal film ini, sunbaeinim Choi Min Sik sudah terkonfirmasi ikut dalam proyek ini. Sehingga aku tidak mau melewatkan kesempatan bermain dengan aktor yang hebat," kata Go Eun.

"Itu alasanku memilih film ini," lanjutnya dalam konferensi pers yang di Korea.

3 dari 4 halaman

Kim Go Eun Belajar dari Dukun Asli

Untuk memperdalam peran sebagai dukun, Kim Go Eun belajar langsung dari seorang dukun asli. Ia bahkan rajin meminta saran hingga berkonsultasi dengan seorang dukun untuk bisa tampil sempurna dalam film ini.

 

4 dari 4 halaman

Reaksi Penonton Indonesia yang Sudah Menonton Exhuma

Ribuan penonton Exhuma di Indonesia sudah berkesempatan menonton film tersebut. Beberapa mengungkapkan bahwa film tersebut layak tonton.

"Akhirnya hari ini akupun bisa menikmati 4 aktor yang Daebak semua. Akting mereka cocok banget satu sama lain," kata seorang warganet di X.

"Semua pemain layak dapet award sih, khususnya goeun & minsik kudu dpt kata guee," tulis yang lain.

"Untuk yg ga suka horror masih bisa ditonton bgt kok, cuma ttp ngagetin yaa. Semua orang disini aktingnya keren," kata pemilik akun la_lalijah.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini