Sukses

Bos Media Rupert Murdoch Menikah Kelima Kalinya di Usia 92 Tahun

Taipan media Rupert Murdoch mengumumkan pertunangannya dengan Ann Lesley Smith dan berencana untuk akan segera melangsungkan pernikahan.

Liputan6.com, Washington - Taipan media Rupert Murdoch mengumumkan pertunangannya dengan Ann Lesley Smith dan berencana untuk akan segera melangsungkan pernikahan. Ini akan menjadi pernikahan kelima Murdoch, saat ini usianya sudah 92 tahun. 

Murdoch dan Smith (66) bertemu pada September lalu di sebuah acara di kebun anggurnya di California. 

"Saya takut jatuh cinta. Tapi saya tahu bahwa ini akan menjadi yang terakhir. Lebih baik saya bahagia," ujarnya seperti dikutip BBC, Selasa (21/3/2023). 

Murdoch juga mengatakan bahwa ia sangat gugup ketika melamar Smith. 

"Bagi kami berdua, ini adalah hadiah dari Tuhan. Kami bertemu September lalu," kata Smith. 

"Saya seorang janda selama 14 tahun. Seperti Rupert, suami saya adalah seorang pengusaha, jadi saya mengerti tentang dia. Kami memiliki kepercayaan yang sama," lanjutnya.

Rupert berpisah dengan istri keempatnya, Jerry Hall tahun lalu. Murdoch juga pernah menikah dengan pramugari Australia Patricia Booker, jurnalis kelahiran Skotlandia Anna Mann, dan pengusaha kelahiran China Wendi Deng. Murdoch diketahui telah memiliki enam anak dari tiga pernikahan sebelumnya.

Sementara Smith telah menjanda selama 14 tahun usai ditinggal mendiang suaminya, Chester Smith, yang merupakan seorang penyanyi country sekaligus eksekutif radio dan TV.  Kehidupan pribadi Smith selama ini sangat tertutup, belum diketahui pasti apakah dia memiliki anak dari pernikahan pertamanya. 

Pernikahan keduanya rencananya diselenggarakan pada akhir musim panas ini. 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Taipan Media

Rupert Murdoch merupakan seorang pebisnis sekaligus pemilik media global terkemuka di berbagai segmen dengan operasi lintas negara.

Ia pertama kali mendirikan media Fox News (1986) dan HariperCollins (1989). Ia kemudian juga menjadi pemilik The Times, mengakuisisi The Wall Street Journal (2007) di Amerika Serikat, dan BSkyB (1990).

Sejumlah perusahaan media miliknya juga sempat ia jual, termasuk FX dan National Geographic Networks. Kemudian, ia juga menjual saham di perusahaan hiburan Star India ke Disney pada 2019, dengan nilai transaksi US$ 71,3 miliar atau lebih dari Rp1.000 triliun. Adapun bisnisnya di industri film termasuk Fox's Movie Studio. 

Forbes mencatat kekayaan bersihnya dari bisnis media dan hiburan sebanyak US$ 17,2 miliar atau sekitar Rp260 triliun. 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.