Sukses

Lezatnya Soto Ayam Pak No Semarang

Di Semarang ada soto ayam yang terkenal, namanya Soto Pak No. Simak artikel kiriman Agnesia Chikita Nugraha ini.

Citizen6, Semarang: Soto ayam, makanan asal Indonesia ini mungkin tidak asing di telinga Anda yang merupakan salah satu menu andalan yang banyak diincar oleh para pembeli. Banyak berbagai tempat yang menjual soto ayam di warung-warung makanan maupun restoran, namun ada sebuah warung soto yang sangat terkenal di daerah Semarang, Soto Pak No namanya.

Soto Pak No sendiri memiliki beberapa cabang di Semarang, salah satu tempat terpopulernya  yang berada di Jalan Thamrin no 28. Tempat makan Soto Pak No sendiri selalu dipadati pengunjung di setiap harinya. Setiap pengunjungnya dijamin ketagihan dan bisa menghabiskan beberapa mangkok dalam sekali makan. Porsi harga soto Pak No setiap mangkoknya sendiri berharga Rp. 4.000 dengan porsi mangkok kecil. Selain soto, disediakan juga makanan penujang soto itu sendiri, seperti sate jerowan, sate telur, sate kerang maupun sate daging ayam, yang menambah selera anda untuk menyantapnya.

 Di tempat ini sangat terasa suasana Jawanya, di mana setiap pelayannya selalu menyapa dengan bahasa Jawa serta selalu memakai batik. Soto Pak No sendiri buka pukul 07.00 hingga 21.00. Namun Anda yang ingin merasakan kenikmatannya harus rela mengantri, karena tempat ini selalu di padati pengunujung terutama di jam makan siang. Seringkali sebelum malam tiba, soto ayamnya sendiri telah habis, jadi lebih baik anda datang saat pagi, di mana belum banyak pengunjung yang datang. (bnu)

Penulis
Agnesia Chikita Nugraha
Semarang, agnesiachikita@yahoo.co.id.

Disclaimer

Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas atau opini Anda tentang politik, kesehatan, keuangan, wisata, social media dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini