Sukses

381 Mahasiswa Terpilih Terima Beasiswa Pertamina Sobat Bumi 2021

Para penerima Beasiswa Pertamina Sobat Bumi 2021 terdiri dari program S-1 reguler sebanyak 224 orang, afirmasi 110 orang, dan vokasi 47 orang.

Liputan6.com, Jakarta - Pertamina Foundation mengumumkan 381 penerima Beasiswa Pertamina Sobat Bumi 2021. Para penerima terdiri dari program S-1 reguler sebanyak 224 orang, afirmasi 110 orang, dan vokasi 47 orang.

Peserta lolos dari program S-1 reguler terdiri dari 20 perguruan tinggi dan program afirmasi terdiri dari 12 perguruan tinggi. Serta, program vokasi terdiri dari 5 perguruan tinggi.

Beasiswa Pertamina Sobat Bumi merupakan program yang dijalankan Pertamina Foundation. Berupa pemberian bantuan biaya pendidikan, biaya hidup, stimulan bantuan Aksi Sobat Bumi atau bantuan pendukung lain dalam rangka kegiatan pendidikan dan pelatihan untuk masyarakat.

Program ini juga menyasar generasi muda Indonesia agar mempunyai kepedulian terhadap kelestarian lingkungan, dan berkomitmen untuk berkontribusi terhadap hidup yang ramah lingkungan.

 

Video Pilihan

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Pesan Dirut

Direktur Utama atau Dirut PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati mengucapkan selamat dan dukungan atas pencapaian para mahasiswa penerima beasiswa.

"Saya sangat bangga dan mendukung penuh para young leaders dari seluruh Indonesia untuk terus melanjutkan sekolah dan meraih mimpi-mimpi besarnya," ujar Nicke, Rabu 7 Juli 2021, dalam keterangan tertulis yang diterima Liputan6.com.

 

3 dari 4 halaman

Terdampak Covid-19

Dirut Pertamina Nicke Widyawati menambahkan, saat ini, Beasiswa Pertamina Sobat Bumi mengutamakan kebutuhan mahasiswa tidak mampu yang terdampak Covid-19.

Nurhaliza Amir dari Universitas Hasanuddin menjadi salah satu peserta yang berhasilmenerima beasiswa ikut membagikan kesan pesan.

"Terima kasih kepada pihak Pertamina Foundation yang telah memberi saya kesempatan untuk menerima beasiswa ini," kata Nurhaliza.

"Meskipun diharuskan kuliah di rumah karena situasi pandemi yang belum kondusif, saya termotivasi untuk tetap melanjutkan kuliah dan memanfaatkan kesempatan beasiswa semaksimal mungkin," imbuh Nurhaliza.

 

4 dari 4 halaman

Generasi Berdaya Saing, Inovatif dan Peduli

Presiden Direktur Pertamina Foundation Agus Mashud S Asngari pun menyampaikan dukungan dan semangat untuk para mahasiswa penerima beasiswa.

Sebanyak 381 peserta yang lolos kemudian dapat segera melengkapi data administrasi dan menandatangani surat perjanjian.

"Saya ucapkan terima kasih dan selamat kepada para mahasiswa yang berhasil menerima Beasiswa Pertamina Sobat Bumi 2021," ujarnya.

"Semoga beasiswa ini mampu membentuk kalian menjadi generasi berdaya saing, inovatif, dan peduli dengan komunitas dan lingkungan," Agus memungkasi.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.