Sukses

Tempat Hang Out Bernuansa Bali di Tengah Jakarta

Salah satu tempat hang out yang baru saja dibuka adalah Jimbaran Outdoor Lounge di Hotel Intercontinental Jakarta Midplaza.

Citizen6, Jakarta Jakarta nyaris macet sepanjang hari. Sambil menunggu kemacetan mereda, Jakartans menghabiskan waktu selain di kantor, tempat fitness, kafe atau tempat hang out lainnya. Salah satu tempat hang out yang baru saja dibuka adalah Jimbaran Outdoor Lounge di Hotel Intercontinental Jakarta Midplaza.

Tempat ini mempunyai konsep yang berbeda. Jimbaran Outdoor Lounge ini dirancang oleh firma arsitek ternama St. Legere Design dengan mengusung konsep outdoor dan design yang unik. Lounge baru ini lokasi tepatnya di outdoor area dekat pintu masuk hotel. 

Di sini kita bisa bersantai di suasana terbuka yang sejuk dan tenang dengan bergaya beach club tropical bernuansa Bali untuk mengisi semangat kita setelah beraktivitas. Meskipun outdoor, tempat ini terdapat banyak pohon-pohon dan hamparan taman tropis jadi membuat tempat ini nyaman dan tidak terasa panas.

Ketika saya memasuki lounge ini saya disambut dengan pernak pernik lampu serta lampion yang cantik, aneka bunga, area duduk yang dibuat dari semacam platform kayu dengan sofa-sofa cantik warna-warni ditata sedemikian rupa kayak di Bali.

Ditambah lagi dengan atmosfernya dibuat seperti kolam/sungai buatan yang mengalir ke bawah kita semakin membuat saya merasa di Bali. Cocok buat menanti senja, membuat suasana semakin romantis dengan menikmati berbagai macam menu tapas dan minuman.

Jimbaran Outdoor Lounge menyajikan berbagai pilihan makanan ringan yang lezat dan bermacam-macam menu koktail, wine, serta teh buah yang lengkap.

Tidak  mudah memilih makanan disana karena terlalu banyak makanan yang enak seperti Red Pepper Stuffed Mushroom with Goat Cheese, Roasted Chili & Garlic Shrimp Seafood Ceviche, Duck & 5 Asian Spice Sausages, termasuk menu lainnya. Akhirnya saya memilih Roasted Chili & Garlic Shrimp yang salah satunya adalah menu unggulan di sini. Anda wajib mencicipinya karena sangat gurih and well seasoned! Untuk minumannya saya memilih Nutty Caramel minuman yang terdiri dari butter scotch dan vanilla ice cream yang membuat minuman ini jadi creamy but so yummy! Tetapi, jika Anda menyukai cocktails yang terasa fruity and fresh, Cranberry Carousel or Sunset In The City  akan jadi pilihan yang pas.

Setelah puas menikmati hidangan yang lezat dan suasana yang nyaman sambil ditemani music jazz akhirnya saya pulang dengan perasaan senang. Nah, sekarang giliran Anda untuk mencoba lounge ini bersama teman-teman maupun bersama dengan pasangannya masing-masing karena ini bisa jadi opsi tempat hangout keren dan romantic baru di Jakarta.

Pengirim:

Tari nurfiani Azhari   

Disclaimer:

Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan link postingan terbaru blog Anda atau artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini