Sukses

Satu Lagi Pemain Gratisan Masuk Radar Ten Hag untuk Didatangkan MU

Liputan6.com, Manchester- Manajer baru Manchester United Erik ten Hag bakal turut memaksimalkan pemain gratisan dalam membenahi skuadnya di musim 2022/2023. Daftar pemain gratisan bidikan Ten Hag bertambah banyak.

Ten Hag memang berencana merombak skuad MU yang babak belur di musim 2021/2022. MU tak kebagian gelar di musim ini dan yang lebih parah tidak bisa mendapat tiket ke Liga Champions musim depn.

Anggaran belanja pemain Manchester United sebenarnya mencapai di atas 100 juta poundsterling. Namun nominal tersebut dirasa belum cukup untuk merombak tim karena akan tersedot untuk mendatangkan setidaknya dua pemain bintang berharga mahal.

Saking banyaknya posisi yang harus ditambal, Ten Hag diklaim berusaha menyiasatinya dengan merekrut pemain free transfer. Kebetulan banyak pemain gratis top yang tersedia di musim panas 2022.

Sebelumnya Ten Hag dikabarkan mempertimbangkan merekrut tiga pemain gratisan top yakni winger Barcelona Ousmane Dembele, penyerang Juventus Paulo Dybala dan bek Olympique Marseille Boubacar Kamara.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Witsel

Kini pada pertengahan Mei 2022, MU juga diklaim Der Westen melirik pemain gratisan lain yakni gelandang bertahan Borussia Dortmund Axel Witsel. Pria berambut kribo itu tak memperpanjang kontraknya di Dortmund yang habis Juni nanti.

Pemain asal Belgia itu bakal coba didatangkan Ten Hag untuk menjadi pengganti gelandang veteran Nemanja Matic yang sudah memastikan akan cabut dari Old Trafford akhir musim ini.

3 dari 4 halaman

Pesaing

Pengalaman segudang Witsel diharapkan bisa membantu pemain-pemain muda MU. Witsel hanya akan ditempatkan sebagai pelapis pemain di posisi gelandang bertahan. Dua target utama MU untuk pos gelandang bertahan adalah Declan Rice dari West Ham United dan Ngolo Kante asal Chelsea.

Untuk mendapatkan jasa Witsel, MU harus terlibat persaingan dengan sesama klub Liga Premier Tottenham Hotspur dan juga raksasa Italia, Juventus.

4 dari 4 halaman

Klasemen

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.