Sukses

MU Dibantai Tottenham, Pengganti Solskjaer Sudah Disiapkan

Pasukan Ole Gunnar Solskjaer dibantai Tottenham Hotspur 1-6 di lanjutan Liga Inggris akhir pekan kemarin.

Liputan6.com, Manchester- Manchester United (MU) tampil mengecewakan di awal Liga Inggris 2020-2021. MU sudah dua kali kalah di kandang sendiri dari dua penampilan awal di Old Traffrod.

MU pertama dikalahkan Crystal Palace 1-3. Kemudian secara memalukan pasukan Ole Gunnar Solskjaer dibantai Tottenham Hotspur 1-6 di lanjutan Liga Inggris akhir pekan kemarin.

Akibat dua kekalahan tersebut, MU terbenam di posisi 16 klasemen Liga Inggris. The Red Devils barus mendapat tiga poin dari tiga pertandingan.

Buruknya pencapaian MU membuat posisi Solskjaer mulai digoyang lagi. Hashtag #OleOut mulai berkumandang di media sosial sejak kekalahan 1-6 dari Tottenham Hotspur.

Rupanya manajemen MU juga sudah bersiap memecat Solskjaer. Daily Star melaporkan bos MU Ed Woodward mulai mempertimbangkan sosok yang tepat untuk menggantikan Solskjaer.

 

 

Saksikan Video Berikut Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Pochettino

Kandidatnya adalah eks pelatih Tottenham Mauricio Pochettino. MU konon sudah mulai mendekati Pochettino yang sudah menganggur sejak November 2019.

Solskjaer masih akan diberi kesempatan untuk mengubah nasib MU setelah jeda pertandingan internasional di awal Oktober ini.

3 dari 3 halaman

Incaran Lama

Jika Solskjaer belum bisa mengangkat prestasi MU hingga akhir Oktober ini maka pria Norwegia itu bakal segera dipecat dan akan digantikan oleh Pochettino.

MU sendiri sudah dikaitkan dengan Pochettino sejak lama. Sebelum memakai Solskjaer, The Red Devils telah digosipkan akan menggunakan jasa pria Argentina itu.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Ole Gunnar Solskjaer merupakan eks pemain Manchester United yang kini menjajaki karier sebagai seorang pelatih Setan Merah
    Ole Gunnar Solskjaer merupakan eks pemain Manchester United yang kini menjajaki karier sebagai seorang pelatih Setan Merah

    Ole Gunnar Solskjaer

  • Berita Bola