Sukses

Top 10 Berita Bola: Jadwal Baru Duel Persija Vs Persib

Rencana Persija untuk menjadwalkan pertandingan melawan Persib pada 3 Mei bukan keputusan bijak.

Liputan6.com, Jakarta PT Liga Indonesia Baru (LIB) sudah mengeluarkan jadwal baru untuk partai Persija Jakarta melawan Persib Bandung. Pertandingan pekan keenam Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak tersebut bakal digelar pada 30 Juni 2018.

Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar menerima keputusan operator kompetisi tersebut. Sebelumnya, pria berusia 69 tahun tersebut sempat menolak keinginan Persija untuk menggulirkan partai ini pada 3 Mei mendatang.

Mulanya, pertandingan klasik ini terjadwal pada 28 April kemarin. Namun, terpaksa ditunda karena tidak mendapatkan izin dari kepolisian.

Umuh merasa rencana Persija untuk menjadwalkan pertandingan melawan Persib pada 3 Mei bukan keputusan yang bijak. Pasalnya, tim berjuluk Pangeran Biru tersebut bakal menghadapi Madura United selang sehari berikutnya.

Jadwal baru Persib kontra Persija ini, masuk dalam daftar top 10 kanal Bola Liputan6.com, Selasa (1/5/2018) sore WIB.

Berikut top 10 berita bola:

1. Umuh Muchtar Sambut Jadwal Baru Partai Persija Vs Persib

Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar menerima keputusan PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai operator kompetisi yang mengeluarkan jadwal baru untuk partai timnya melawan Persija Jakarta. Pertandingan pekan keenam Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak tersebut bakal digelar pada 30 Juni 2018.

Pria berusia 69 tahun tersebut sempat menolak keinginan Persija untuk menggulirkan partai ini pada 3 Mei mendatang. Mulanya, pertandingan klasik ini terjadwal pada 28 April kemarin. Namun, terpaksa ditunda karena tidak mendapatkan izin dari kepolisian. Baca selengkapnya disini.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Top 10

2. 5 Pemain yang Mungkin Dibuang Chelsea Akhir Musim Ini

Chelsea kemungkinan tanpa gelar musim ini. Bos besar Roman Abramovich pun bakal merombak tim. Kursi pelatih yang ditempati Antonio Conte kemungkinan akan diganti.

Ada beberapa nama pelatih top yang dibidik. Antara lain Massimiliano Allegri, Diego Simeone, Luis Enrique hingga Carlo Ancelotti.

Tak hanya pelatih, beberapa pemain yang tak berkontribusi musim ini juga bakal dilego. Chelsea akan merekrut pemain top musim panas nanti. Baca selengkapnya disini.

3. Terungkap, Ritual Cristiano Ronaldo Sebelum dan Sesudah Bertanding

Pemain Real Madrid, Cristiano Ronaldo punya ritual unik sebelum pertandingan. Ritual ini rupanya selalu berhasil membawa ketenangan untuknya.

Seperti diberitakan media Spanyol, Don Balon Rosa, Cristiano Ronaldo mengaku selalu mendengarkan alunan musik. Karena hal itu, Ronaldo selalu terlihat menggunakan earphone saat tiba di stadion.

"Banyak pemain yang mendengarkan musik sebelum memulai permainan. Mereka menjadikannya sebagai ritual, begitupun dengan saya," ujar pria berusia 33 tahun tersebut. Baca selengkapnya disini.

3 dari 3 halaman

Daftar Top 10 Berita Bola

4. Live Streaming O Channel PS Tira Vs Bali United di Vidio.com

5. Jadwal Liga Champions, Siaran Langsung Semifinal Leg Kedua

6. Jadwal Liga 1, Siaran Langsung 30 April 2018

7. Barcelona Mengikis Real Madrid di Liga Spanyol

8. MU Bakal Diskon Harga Jual Anthony Martial

9. Respons Luis Milla usai Timnas Indonesia U-23 Imbangi Korea Utara

10. Musim Depan Chelsea Bakal Beraroma Napoli?

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.