Sukses

Boca Juniors Ramaikan Perburuan Carlos Tevez

Carlos Tevez sempat membela Boca Junior.

Liputan6.com, Santiago de Chile - Tantangan Juventus untuk mempertahankan penyerangnya, Carlos Tevez, semakin besar. Setelah Atletico Madrid menyatakan ketertarikannya pada Tevez, kini klub lamanya, Boca Juniors, juga ikut mengincarnya.

Niat Boca untuk mendatangkan pria asal Argentina itu sangat besar. Bahkan sang presiden, Daniel Angelici, turut serta dalam negosiasi.

"Angelici tiba di Chile pagi ini, tapi kami (Boca) belum mendapat perkembangan terbaru," ujar wakil presiden Boca, Oscar Moscariello, seperti dilansir Football-Italia (16/6).

Penyerang Juventus, Carlos Tevez mengunakan kacamata hitam menyapa pengemarnya saat tiba di hotel, Berlin, Jerman (5/62015). Juventus akan menghadapi Barcelona di final Liga Champions di Olympiastadion Berlin. (REUTERS/Michael Dalder)

"Saya tidak tahu apakah Angelici dan Tevez sudah berkomunikasi. Tevez adalah idola dari fans kami, simbol klub ini, tapi juga Argentina, kami sangat senang jika mendapatkannya kembali."

Eks penyerang Manchester United itu memang pernah menimba ilmu bersama tim junior Boca di tahun 1997 hingga 2001. Ia baru memperkuat tim senior Boca pada tahun 2001 hingga 2004. Bersama Boca, penyerang 31 tahun itu sukses meraih gelar Primera Division, Copa Libertadores, Copa Sudamericana, dan Intercontinental Cup.

"Kami sudah berbicara dengan agen Tevez. Juve memiliki hubungan baik dengan Boca, tapi kami berkomunikasi khusus dengan agennya. Kini kami sedang menunggu waktu untuk bertemu Tevez untuk melanjutkan negosiasi," tegas Oscar.(Ton/Tho)

Baca juga:

Hotel Mewah Bikinan Legenda MU Silaukan Penghuni Old Trafford

6 Pesepak Bola yang Pernah Masuk Penjara, Termasuk Ferguson

MU Siapkan Rp 2 Triliun Demi Borong 4 Bintang La Liga

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini