Sukses

Benitez Minta Fans Real Madrid Bersabar

Benitez meminta waktu untuk beradaptasi cara bermainnya dengan para pemain Real Madrid.

Liputan6.com, Madrid - Pelatih anyar Real Madrid, Rafel Benitez, menyatakan, dia akan membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan gaya permainannya. Setelah menggantikan Carlo Ancelotti sebagai pelatih Madrid, Benitez berharap para fans mau bersabar.

Benitez mengakui, dapat melatih Real Madrid adalah sebuah mimpi yang menjadi kenyataan. Namun, Benitez meminta cukup waktu untuk membuat orang-orang terkesan dengan pekerjaan barunya sebagai arsitek Los Merengues.

Mantan manajer Liverpool itu juga mengungkapkan, kepercayaan yang diberikan Madrid kepadanya akan dimanfaatkan dengan maksimal. Benitez menekankan, dia pasti menemukan formula yang tepat untuk menangani Madrid.

"Berdasarkan pengalaman saya, fans Real Madrid ingin tim mereka bermain bagus dan menang dan kami akan mencoba untuk itu," jelas Benitez, seperti dilansir Real Madrid TV. 

Bersambung ke halaman selanjutnya>>>

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Selanjutnya

"Pada dasarnya akan selalu ada fase awal bagi seorang pelatih dan para pemain. Oleh karena itu, saya meminta sedikit kesabaran," sambungnya.

Eks pelatih Napoli ini juga sadar, Los Blancos merupakan tim hebat berisi pemain-pemain kuat. Benitez menambahkan bahwa timnya membutuhkan dukungan yang lebih hebat agar Madrid menjadi kian sulit dikalahkan.

"Fans Madrid tahu mereka punya tim hebat dan jika mereka berada di sisi kami, Madrid menjadi lebih kuat. Kekuatan kami berasal dari publik Santiago Bernabeu dan kualitas para pemain dan pelatihnya," imbuhnya. 

Baca juga: 

De Gea ke Madrid, Seperti Ini Respon Sergio Ramos

Warner Umbar Rahasia: FIFA Recoki Pemilu di Trinidad dan Tobago

Final Liga Champions: Intip Rapor Ciamik Xavi Lawan Tim Italia

Bukti Nyata Laga Korea Selatan di Piala Dunia 2002 Diatur FIFA

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini