Sukses

Radamel Falcao Bawa Kabar Baik Jelang MU Kontra Arsenal

Radamel Falcao yang absen dalam beberapa pertandingan terakhir dikabarkan sudah pulih dari cedera paha.

Liputan6.com, Manchester - Jelang pertandingan Arsenal kontra Manchester United di Stadion Emirates, 22 November mendatang, manajer MU, Louis van Gaal mendapat kabar baik. Apa itu?

Seperti diberitakan Goal, Radamel Falcao yang absen dalam beberapa pertandingan terakhir dikabarkan sudah pulih dari cedera paha. Masalah tersebut dialami Falcao ketika masih memperkuat AS Monaco, musim lalu.

http://cdn1-e.production.liputan6.static6.com/medias/745916/original/091440200_1412300952-2014-09-14T164713Z_1175450322_GM1EA9F023Z01_RTRMADP_3_SOCCER-ENGLAND.JPG

Diperkirakan, mantan penyerang Atletico Madrid tersebut bisa diturunkan saat MU menghadapi Arsenal, dua pekan lagi. Pulihnya Falcao membuat Van Gaal memiliki beberapa alternatif untuk lini depan MU.

Sejak menjadi warga baru Stadion Old Trafford, penyerang Timnas Kolombia itu belum pernah bermain selama 90 menit. Falcao pun baru mencetak satu gol untuk Setan Merah (sebutan MU).

Bersambung ke page selanjutnya ---------->

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Kabar Buruk

Kabar Buruk

Jika ada kabar baik, tentu kabar buruk selalu datang di saat bersamaan. Van Gaal tampaknya belum bisa memainkan Jonny Evans, Rafael dan Phil Jones di pertandingan melawan Meriam London (sebutan Arsenal).

"Saya tidak berpikir begitu (memainkan Evans, Rafael dan Jones). Mereka sudah tidak bermain selama lima, enam hingga tujuh minggu," ucap pria berusia 63 tahun tersebut.

Alasan Van Gaal tak mau ambil resiko karena kerasnya tempo permainan di Liga Premier Inggris yang bisa saja membuat cedera ketiga pemain bertahan Setan Merah itu kian parah.

http://cdn0-e.production.liputan6.static6.com/medias/673403/original/phil+jones+1.jpg

"Mereka bisa saja duduk di bangku cadangan dan bermain selama 20 menit. Tapi saya tidak mau menempatkan pemain yang tidak 100 persen fit di bangku cadangan," jelas mantan arsitek Timnas Belanda tersebut.

"Anda melihat apa yang terjadi dengan Paddy McNair saat melawan Crystal Palace? Dia mengalami kram karena ritme permainan yang sangat tinggi di Liga Premier Inggris," Van Gaal memungkasi.

Baca juga:

Tidak Bersaudara, Tapi 6 Pesepakbola Ini 'Kembar'

Fakta yang Belum Terungkap Soal Juergen Klopp

Selingkuhan Wayne Rooney Ternyata Seorang Lesbian

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.