Sukses

Toni Kroos, Pemain Jerman ke-9 Perkuat Madrid

Uli Stielike menjadi pemain yang terlama pernah membela Madrid.

Liputan6.com, Madrid - Toni Kroos sudah resmi gabung dengan Madrid pada Kamis (17/7/2014). Ini boleh jadi menjadi prestasi lainnya bagi Kroos yang baru beberapa hari lalu menjadi juara Piala Dunia dengan Jerman.

Kroos dengan demikian menjadi pemain asal Jerman yang ke-9 gabung Madrid. Kroos mengikuti jejak pemain Jerman sebelumnya yaitu Gunter Netzer (1973-76), Paul Breitner (1974-77), Uli Stielike (1977-85), Bernd Schuster (1988-90), Bodo Illgner (1996-2001), Christoph Metzelder (2007-10), Mesut Ozil (2010-13) dan Sami Khedira (2010-).

Stielike menjadi pemain Jerman terlama yang membela Madrid. Dia bermain menjadi sweeper sekaligus gelandang bersama 'Los Blancos'. Selama itu, dia berhasil memenangkan gelar La Liga tiga kali, dua Piala Raja dan satu Piala UEFA.

Di Los Blancos, Kroos dikontrak selama enam tahun. Jika mampu merampungkan kontraknya, Kroos bisa turut melegenda di Madrid. Kroos sudah sejak lama dihubungkan dengan Madrid. Kini, transfer itu akhirnya terealisasi juga.

"Kami berterima kasih kepada Toni Kroos atas semua waktunya di Muenchen," kata CEO Muenchen, Karl-Heinz Rummenigge di situs resmi klub."Kami di sini meraih sukses besar bersama dia. Kami doakan dia dan keluarganya yang terbaik di Real Madrid."

Baca Juga:
Video Van Gaal Pimpin Latihan Perdana Manchester United
Timnas U-23 Berpeluang Besar Hadapi Tim Utama AS Roma
Ozil dan Argentina Sumbang Bonus PD 2014 untuk Penderita Kanker

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini