Sukses

Erick Thohir Sebut Masih Ada BUMN yang Belum Terbuka, Suka Tutupin Fakta

Menteri BUMN Erick Thohir terus mendorong perusahaan BUMN untuk melakukan transparansi publik.

Liputan6.com, Jakarta Menteri BUMN Erick Thohir terus mendorong perusahaan BUMN untuk melakukan transparansi publik. Pasalnya, keterbukaan publik jadi hal yang tak bisa dielakkan di era digital saat ini.

Sayangnya, ia mengeluhkan masih banyaknya perusahaan pelat merah yang belum mau melakukan hal tersebut.

"Saya dorong semua harus berani bicara fakta, bukan menutupi fakta. Karena ini era keterbukaan, karena itu saya selalu tuntut kinerja dengan ada KPI," ujar Erick Thohir dalam acara BUMN Corporate Communications and Sustainability Summit (BCOMSS) 2023 di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Kamis (9/3/2023).

"Kalian sudah buktikan itu. Tapi sayang sekali, ini tahun ketiga (masa jabatannya sebagai Menteri BUMN) masih juga banyak BUMN yang kurang terbuka," dia menambahkan.

Oleh karenanya, Erick memohon itu ke depan bisa terus diperbaiki. Dia juga berharap komitmen itu terus dilanjutkan ketika dirinya sudah tidak lagi jadi Menteri BUMN.

Perkuat Citra BUMN

Menurut dia, transparansi publik juga penting untuk memperkuat citra BUMN di tengah masyarakat. Sebagai contoh, dalam hal mempertontonkan kinerja positifnya supaya bisa tersampaikan kepada publik.

"Contoh, Perumnas bagaimana kita ubah strateginya jadi bagian bersama. KAI bantu bangun rumah yang terhalang tanah KAI, BTN masuk finansial, dan Perumnas bangun. Ada yang disubsidi dan tidak disubsidi untuk milenial yang buruh rumah. Kinerja ini harus disampaikan sebagai solusi backlog satu juta rumah," tuturnya.

"Kinerja lain selalu persepsi BUMN utangnya banyak. Apa yang sekarang kita lakukan hari ini, utang terus turun dan profit terus naik. Dari 124,7 (triliun) sekarang Rp 303 triliun. Ini harus disampaikan. Bukan berarti kita jumawa. Tapi ini fakta, kinerja yg harus disampaikan," kata Menteri BUMN.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Erick Thohir Pacu BUMN Adu Kompetensi di Ajang BCOMSS 2023

Menteri BUMN Erick Thohir terus memacu perusahaan BUMN agar selalu berkinerja positif untuk memenuhi tantangan di era digitalisasi, khususnya dalam pengelolaan Komunikasi dan TJSL (Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Berkelanjutan) BUMN.

Terbaru, Kementerian BUMN akan menggelar BUMN Corporate Communications and Sustainability Summit (BCOMSS) 2023 pada Kamis (9/3) di Tennis Indoor Senayan, Jakarta.

Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga mengatakan, kegiatan BCOMSS merupakan apresiasi dari Kementerian BUMN atas kinerja komunikasi dan TJSL berkelanjutan dari seluruh perusahaan pelat merah. Sehingga menjadi standar dan benchmark relevan bagi seluruh BUMN, termasuk anak perusahaannya.

"BCOMSS kali ini memasuki tahun ke-3 yang diselenggarakan oleh Kementerian BUMN. Kami terus meningkatkan standar penilaian dari tahun ke tahun termasuk melibatkan juri eksternal yang ahli di bidangnya sehingga penilaian independen dan kredibel," ujarnya di Jakarta, Kamis (9/3/2023).

Arya menyampaikan, sebanyak 493 submission dilakukan oleh 60 korporasi BUMN yang berlomba memperebutkan 24 nominasi juara. Diantaranya, 12 di bidang Komunikasi dan dan 12 di bidang Keberlanjutan.

 

3 dari 3 halaman

2 Bidang Utama

Nominasi yang diperebutkan untuk ajang apresiasi kepada insan Komunikasi dan Keberlanjutan ini terbagi dalam dua bidang utama, Corporate Communications dan Sustainability Program.

Adapun kategori dalam bidang Corporate Communications yakni Social Media Campaign, Media Relations Management, Internal Communications Implementation, Best Social Media Ranger (SMR) Individu & Perusahaan, Best Exposure of the Year, Best Keterbukaan Informasi Publik, Stakeholder Relations Management, Corporate Secretary of The Year, Corporate Communications of The Year dan Favorite Corporate Communication of The Year, dan best Content Creator.

Sementara kategori untuk Sustainability Program adalah SME Development, Community Involvement and Development (CID) bidang Pendidikan, CID bidang Kesehatan, CID bidang Lingkungan, Creating Shared Values, TJSL of The Year, BUMN Local Heroes, Best Millenials TJSL, Best BUMN TJSL, Satgas Bencana BUMN, Fasilitator Rumah BUMN of The Year, dan Rumah BUMN of The Year.

Juri-juri eksternal yang dilibatkan antara lain untuk kategori Komunikasi oleh Maudy Ayunda (akademisi & artis) dan Reisa Brotoasmoro (Praktisi Komunikasi) sedangkan kategori Keberlanjutan oleh Andy F Noya (Jurnalis Senior) dan Juniati Gunawan (Direktur CECT Trisakti). Di sisi lain, nuri internal dilakukan oleh Kementerian BUMN termasuk penilaian dari Menteri BUMN Erick Thohir.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.