Sukses

Mengintip Kisah Sukses Co-Founder Apple, Steve Wozniak

Selain Steve Jobs, ternyata ada sosok lain yang cukup berpengaruh dalam berdirinya Apple. Sosok tersebut bernama Steve Wozniak.

Liputan6.com, Jakarta - Anda tentu mengenal dan telah akrab dengan produk Apple. Lalu, apa Anda mengenal sosok lain selain Steve Jobs? Selain Steve Jobs, ternyata ada sosok lain yang cukup berpengaruh dalam berdirinya Apple. Sosok tersebut bernama Steve Wozniak.

Steve Wozniak adalah seorang Co-Founder Apple bersama dengan Steve Jobs. Dulunya, ia bekerja pada perusahaan Hewlett-Packard. Bersama Steve Jobs, ia mengembangkan komputer massa untuk pertama kalinya.

Dikutip dari Successstory, Kamis  (23/11/2017), Steve Wozniak lahir pada 11 Agustus 1950 dan terlahir dengan nama Stephen Gary "Steve" Wozniak. Ia merupakan seorang penemu, yang membuat dan mengembangkan perangkat Apple I. Steve Wozniak juga merupakan salah satu pelopor yang membawa teknologi komputer pribadi kepada massa pada tahun 1970.

Kehidupan Pribadi

Pada tahun 1971, Steve dikeluarkan dari University of California. Kemudian dia memutuskan untuk bekerja di perusahaan Hewlett-Packard pada bagian komputer mainframe.

Saat bekerja, ia juga mencetuskan Apple bersama dengan Steve Jobs di garasinya. Akhirnya, mereka memutuskan untuk mendesain dan mengembangkan komputer komersial pertama yang bernama Apple I.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Selanjutnya

Karier

Apple I menjadi fondasi Steve untuk mengembangkan lebih lanjut. Pada tahun 1976, ia kembali mengembangkan komputer. Namun, ia bekerja sendiri tidak bersama Steve Jobs. Hal itu membuatnya berhenti dari perusahaan Hewlett-Packard dan menjadi peneliti dan pengembang di Apple.

Setelah Apple I, ia membuat komputer bernama Apple II yang sangat unggul dibanding Apple I. Apple II telah menggunakan bahasa pemrograman BASIC dan komputer pertama yang berwarna pada game nya.

Namun, disaat kesuksesannya bersama Apple, ia mengalami kecelakaan pesawat yang membuatnya mengalami amnesia sementara dan tidak dapat bekerja untuk sementara waktu. Meskipun demikian, ia tetap ingin bekerja untuk Apple dengan menjadi pengajar. Ia juga mencoba menarik minat anak muda kepada komputer dan teknologi.

 

Penghargaan

Beragam penghargaan telah diberikan padanya, di antaranya sebagai berikut:

- Tahun 1979: Grace Murray Hopper

- Tahun 1985: National Medal of Technology and Innovation

- Tahun 2015: SAI Craftsmanship

3 dari 3 halaman

Biodata Singkat Steve Wozniak

Nama Lengkap: Stephen Gary Wozniak

Tanggal Lahir: 11 Agustus 1950 (saat ini berusia 67 tahun)

Pendidikan:

- Homestead High School California

- De Anza College California

- University of California Berkeley

Pekerjaan: Pengusaha

Industri: Internet

Kekayaan Bersih: US$ 100 juta atau Rp 1,35 triliun (kurs US$ 1=Rp 13.521)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.