Mahfud Ragukan Konvensi Demokrat, Marzuki: Sabarlah Menunggu

"Saya sebagai sahabat kenalan lama Pak Mahfud tunggu sajalah nanti, kalau akal-akalan Demokrat kan terlihat apa betul."

oleh Riski Adam diperbarui 28 Jun 2013, 12:06 WIB
Marzuki Alie meminta Mahfud MD tidak berkomentar miring terhadap rencana konvensi yang akan digelar Partai Demokrat untuk mencari calon presiden yang akan diusung dalam Pilpres 2014. Wakil Ketua Majelis Tinggi Demokrat itu meminta Mahfud bersabar.

"Saya kenal baik juga (dengan Mahfud MD), sabarlah menunggu, jangan dikritik dulu. Nanti kalau sudah keluar, aturan tidak sesuai, baru dikritik," kata Marzuki di Gedung DPR, Jakarta, Jumat (28/6/2013).

Menurut Marzuki, nantinya publik akan melihat apakah konvensi yang dibuat oleh Demokrat itu merupakan akal-akalan atau mekanisme yang dibuat dengan serius. Sehingga, masyarakat diharapkan bersabar untuk menunggu mekanisme konvensi yang akan digelar.

"Saya sebagai sahabat kenalan lama Pak Mahfud tunggu sajalah nanti, kalau akal-akalan Demokrat kan terlihat apa betul, nanti kelihatan kok," tambah Marzuki yang juga menjabat sebagai Ketua DPR ini.

Sebelumnya, mantan Ketua MK Mahfud MD mengatakan ide konvensi calon presiden yang dilakukan Demokrat ini sebagai ide yang bagus. Namun, dia mempertanyakan apakah mekanisme ini diselenggarakan secara fair, apakah hanya akal-akalan saja alias "masuk angin". (Eks/Sss)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya