Saat Bendera Merah Putih Raksasa Berkibar di Puncak Gunung Andong

Balutan suasana hari kemerdekaan dirayakan dengan sangat meriah oleh masyarakat sekitar hingga pendaki Gunung Andong.

oleh Panji Prayitno diperbarui 19 Agu 2023, 19:48 WIB
Penampakang Bendera Merah Putih raksasa berkibar di puncak Gunung Andong Magelang. (IG @infoandong)

Liputan6.com, Jakarta Keindahan panorama alam Gunung Andong di Magelang Jawa Tengah sangatlah mengagumkan. Para pendaki akan disuguhkan dengan pemandangan lembah hijau yang subur, hamparan perkebunan, dan sungai-sungai yang berliku di antara bukit-bukit.

Puncak Gunung Andong menawarkan panorama Kota Magelang yang menakjubkan, terutama pada saat matahari terbit dan terbenam. Suasana tenang dan damai menjadikan Gunung Andong sebagai tempat yang ideal untuk bermeditasi atau sekadar menikmati momen ketenangan.

Gunung Andong masuk dalam wilayah Kabupaten Magelang yang berbatasan dengan Kota Salatiga dan Kabupaten Semarang. Lokasi Gunung Andong terletak di antara Desa Ngablak di Kecamatan Ngablak dan Desa Tlogorejo di Kecamatan Grabag.

Pada moment hari kemerdekaan ini, suasana gunung andong sangat berbeda. Balutan suasana hari kemerdekaan dirayakan dengan sangat meriah oleh masyarakat sekitar hingga pendaki Gunung Andong.

Masyarakat dengan antusiasme yang tinggi merayakan kemerdekaan Republik Indonesia dengan cara berbeda. Antusiasme ini tercermin dalam berbagai kegiatan dan perayaan yang dilakukan oleh masyarakat.

Antusiasme ini bukan hanya sekadar ritual, tetapi juga menggambarkan semangat persatuan dan kesetiaan terhadap negara. Pengibaran bendera Merah Putih ukuran raksasa dilangsungkan di puncak Gunung Andong Magelang.

2 dari 2 halaman

Perjuangan Pahlawan

Sebelumnya bendera diarak dari Basecamp Sawit Girirejo Ngablak bendera merah putih dengan ukuran 28 x 8 meter dan dikibarkan di puncak Gunung Andong Kabupaten Magelang.

Acara ini dilakukan secara terbuka dan boleh didatengin sama siapa aja, terutama dari kalangan pendaki. Bendera tersebut bakal dibentangkan dari bawah jalur pendakian, kemudian digotong bareng-bareng menuju puncak gunung.

Melalui perayaan ini, masyarakat mengingat kembali perjuangan para pahlawan dan mengenang sejarah panjang bangsa mereka. Semangat ini menjadi inspirasi untuk terus menjaga dan memajukan negara, serta mewujudkan harapan dan cita-cita bersama.

Penulis: Belvana Fasya Saad

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya