6 Artis Tanah Air Jadi Pemilik Klub Sepak Bola, Terbaru Prilly Latuconsina

Prilly Latuconsina resmi jadi pemilik Persikota Tangerang.

oleh Loudia Mahartika diperbarui 31 Jan 2022, 12:00 WIB
7 Momen Prilly Latuconsina Nonton Latihan Persikota, Disebut Pantas Jadi Presiden Klub (Sumber: Instagram/prillylatuconsina92)

Liputan6.com, Jakarta Sederet artis Tanah Air kini tak hanya fokus meniti karier di dunia hiburan saja. Tak sedikit dari mereka juga memiliki usaha di luar dunia entertain. Seperti bisnis fashion, kosmetik, properti, kuliner dan sebagainya.

Kali ini tren bisnis para artis yang mulai merambah ke dunia olahraga juga tak kalah ramai diminati. Kian serius mengelola klub olahraga, beberapa artis ini dikabarkan resmi menjadi salah satu pemilik dari klub tersebut salah satunya klub sepak bola.

Olahraga ini memang menjadi salah satu primadona masyarakat Indonesia. Tak ayal jika artis-artis ini kian serius mengelola manajemen bukan hanya sekadar menanam saham saja.

Terbaru, artis cantik Prilly Latuconsina umumkan dirinya menjadi bagian dari pemilik klub sepak bola Persikota Tangerang. Lebih jelasnya, berikut ini 6 artis jadi pemilik klub sepak bola di Indonesia yang dirangkum dari berbagai sumber oleh Liputan6.com, Senin (31/1/2022).

2 dari 7 halaman

1. Prilly Latuconsina umumkan dirinya resmi jadi salah satu pemilik Persikota Tangerang. Ia ingin buktikan bahwa perempuan juga bisa mengelola klub sepak bola.

Prilly Latuconsina resmi jadi pemilik Persikota Tangerang. (Sumber: Instagram/@prillylatuconsina96)
3 dari 7 halaman

2. Sebelumnya ada Raffi Ahmad yang resmi mengakuisisi klub sepak bola Cilegon yang kini berganti nama jadi RANS Cilegon FC pada 2021 lalu.

Pemilik Rans Cilegon FC, Raffi Ahmad, saat menghadiri Kongres PSSI di Hotel Raffles, Jakarta, Sabtu (29/5/2021). (Foto: Bola.com/M Iqbal Ichsan)
4 dari 7 halaman

3. Youtuber Atta Halilintar juga membeli sebuah klub sepak bola PSG Pati dan mengubah namanya menjadi AHHA PS Pati FC.

Chairman PSG Pati (AHHA PS Pati FC), Atta Halilintar dan Putra Siregar. (Instagram Atta Halilintar).
5 dari 7 halaman

4. Kaesang Pangarep sempat ramai disorot usai membeli klub sepak bola Persis Solo. Ia bahkan sering kali tampil di setiap laga yang dijalani klub kebanggaan warga Solo tersebut.

Kaesang menangis Persis Solo lolos babak semi final
6 dari 7 halaman

5. Crazy Rich Malang, Gilang Widya seorang pengusaha sukses ini juga belum lama menjadi Presiden di klub besar Arema FC.

Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana. (Bola.com/Iwan Setiawan)
7 dari 7 halaman

6. Gading Marten sempat dikabarkan bergabung ke Persikota Tangerang. Namun diketahui kini ia bergabung ke klub basket, West Bandits Solo.

Rencana Gading Marten Memboyong Tim Basket Miliknya Bermarkas di Solo

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya