Iniesta Tak Pernah Lupakan Jasa Barcelona

Iniesta mengabdi selama 22 tahun untuk Barcelona.

oleh Liputan6.com diperbarui 28 Apr 2018, 13:51 WIB
Gelandang Barcelona, Andres Iniesta (AP/Miguel Morenatti)).

Liputan6.com, Barcelona - Andres Iniesta telah menyatakan niatnya meninggalkan Barcelona pada akhir musim ini. Iniesta akan mengakhiri pengabdiannya di klub Catalan tersebut, yang sudah berlangsung selama 22 tahun.

Iniesta menegaskan bahwa keputusan untuk meninggalkan Barcelona itu ia ambil dengan hati-hati. Ia membutuhkan waktu lama untuk membicarakan dan mengambil keputusan ini bersama keluarganya.

"Saya mengadakan konferensi pers ini untuk mengumumkan bahwa ini adalah musim terakhir saya di Barcelona. Ini adalah keputusan yang membutuhkan waktu lama," kata Iniesta.

"Saya memikirkannya sendiri secara internal dan juga bersama keluarga saya. Setelah 22 tahun di Barca, saya tahu apa artinya bermain bagi Barca, tim terbaik dunia," kata dia, seperti dilansir AS.

Iniesta mengucapkan terima kasih kepada Barcelona dan La Masia yang sudah membantunya menjalani karier yang sukses. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada semua rekan-rekannya sepanjang karier.

2 dari 2 halaman

Ucapan Terima Kasih

"Saya harus berterima kasih kepada Barca dan La Masia. Sebagian besar diri dan karier saya bisa seperti ini karena mereka," bebernya.

"Saya juga ingin berterima kasih kepada rekan-rekan saya yang sudah bekerja bersama saya setiap hari. Juga untuk semua orang dan fans yang sudah mendukung saya selama ini," ungkap Iniesta.

Sumber: Bola.net

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya