Adele Menyesal Nonton Film Dokumenter Amy Winehouse

Adele merupakan salah satu penggemar Amy Winehouse. Namun ia menyesal telah menonton dokumenter idolanya tersebut. Kenapa ya?

oleh Rizkiono Unggul Wibisono diperbarui 28 Okt 2015, 12:10 WIB
Adele dalam video terbarunya, Hello.

Liputan6.com, London Adele merupakan salah satu penggemar Amy Winehouse. Meski begitu, ia merasa tak nyaman dan juga merasa menyesal telah menonton film dokumenter idolanya tersebut belum lama ini.

Amy Winehouse

"Saya merasa sangat emosional melihat footage pemakaman. Tapi saya tak sampai ingin mendengar rekaman voicemail atau semacamnya. Saya merasa seperti seorang pengganggu jadi saya sedikit merasa tak nyaman dan itu membuat saya tak enak. Saya suka melihat dia, tapi saya sedikit berharap saya tak pernah melihatnya (film dokumenter). Tapi saya selalu mencintai Amy," kata Adele sepperti dilansir i-d.vice.com, Selasa (28/10/2015).

Seperti kita tahu, Amy Winehouse juga merupakan pengaruh musik terbesar bagi Adele. Tak hanya Adele, Amy Winehouse juga merupakan pembuka jalan bagi banyak penyanyi soul dan jazz dunia lainnya untuk melesat ke ranah populer.

Amy Winehouse

"Jika bukan karena Amy dan Frank (album debut Amy Winehouse), saya tak akan pernah mengambil gitar, saya tak mungkin menulis lagu Daydreamer, Hometown, dan saya juga menulis Someone Like You dengan gitar juga," kata Adele.

Adele (fanpop.com)

Amy Winehouse sudah tiada dan meninggalkan jejak legendarisnya, Namun Adele baru saja mengeluarkan karya terbarunya yang sudah lama ditunggu-tunggu. Single Hello baru saja rilis sebagai single andalan mendahului dari album barunya 25 yang juga akan rilis dalam waktu dekat.(Gul/Feb)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya