Ngeriii... Tengkorak pun Bisa Foto Selfie di Sini

Akun Instagram bernama @omgliterallydead menjadikan tengkorak sebagai objek fotonya.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 13 Jan 2015, 11:22 WIB
Akun Instagram bernama @omgliterallydead menjadikan tengkorak sebagai objek fotonya.

Citizen6, Jakarta Kegiatan foto selfie memang banyak dilakukan khususnya bagi kaum hawa. Namun, apakah Anda pernah membayangkan jika aktivitas selfie Anda sehari-hari akan diperagakan oleh tengkorak?

Memang agak terdengar mengerikan, tetapi salah satu akun Instagram bernama @omgliterallydead menjadikan tengkorak sebagai objek fotonya. Dalam akun tersebut terlihat postingan foto Skellie --nama tengkorak-- sedang melakukan beragam aktivitas yang biasanya dilakukan oleh manusia.

 

 

 

Skellie pun bisa melakukan kegiatan saat bangun tidur, bersantai, olahraga, makan, bekerja, hingga berbelanja. Bahkan Skellie juga melakukan aksi "Ice Bucket Challenge" yang banyak dilakukan masyarakat di penjuru dunia pada tahun 2014.

 

 

 

 

Tak ayal akun tersebut pun langsung mendapat respons para pengguna Instagram. Terlihat akun yang dibuat pada Oktober 2014 tersebut kini sudah memiliki 100 ribu lebih followers. Bahkan kini para penggemar Skellie banyak menantikan postingan terbarunya. 

 

 

 

Keberadaan Skellie dalam jejaring sosial Instagram berawal dari keisengan Dana Herlihey dan rekan kerjanya untuk membuat lelucon, dilansir boredpanda.com pada Selasa (13/1/2015). Namun, hal tersebut malah mendapat respons yang baik dari para onliner sehingga Dana tetap berkreasi dengan kerangka tubuh. Bagaimana menurut Anda?

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya