Heynckes Sarankan Kroos Bertahan

"Kroos bisa meraih semua gelar bersama Muenchen dalam empat tahun ke depan," ujarnya.

oleh adyaksa diperbarui 05 Mar 2014, 02:02 WIB

Liputan6.com,Muenchen Juup Heynckes angkat bicara soal rencana kepindahan Toni Kroos ke Manchester United. Mantan pelatih Bayern Muenchen itu menyarankan agar Kroos tetap bertahan dan segera memperpanjang kontraknya di Allianz Arena.

Kroos memang menjadi incaran MU sejak musim panas lalu. Beberapa kali tim pemandu bakat The Red Devils memantau perkembangan pemain timnas Jerman itu secara langsung.

Apalagi Kroos belum mau memperpanjang kontraknya yang habis pada tahun depan. Belakangan kakak Kroos, Felix menyatakan adiknya memang menjadi idola MU sejak kecil.

Namun, Heynckes yang meraih treble winners musim lalu bersama Kroos menilai rencana kepindahan itu sebagai sebuah langkah yang salah.

"Pemain seperti Kroos seharusnya tidak boleh berpikiran untuk meninggalkan Muenchen. Bahkan untuk pindah ke Real Madrid atau Barcelona sekalipun," kata Heynckes seperti dilansir Mirror Football.

"Kroos bisa meraih semua gelar bersama Muenchen dalam empat tahun ke depan. Dia juga bisa menjadi pemimpin dalam skuat ini dengan kemampuannya," ujar Heynckes.

Baca Juga:

Musim 2012/13, Liverpool Rugi Rp 968 Miliar
Terkait Bonus, Bos Cardiff Dimintai Keterangan oleh Liga Premier
Duo Arsenal Resmi Perpanjang Kontrak
Partai Penentu Juara La Liga Musim Ini
Heynckes Sarankan Kroos Bertahan

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya