Sukses

`Steve Jobs Bisa Selesaikan Semua Permasalahan`

Kejeniusan Jobs diakui oleh Ken Rosen, salah seorang mantan karyawan Apple yang setia dengan Jobs.

Liputan6.com, California - Mantan CEO sekaligus pendiri Apple, mendiang Steve Jobs dinilai sebagai salah satu visioner terbaik di industri teknologi. Berbagai gagasannya selalu menjadi hype di industri teknologi. Sebut saja iPhone, iPad, dan iPod, di mana ketiganya menjadi produk populer yang digemari banyak orang.

Kejeniusan Jobs diakui oleh Ken Rosen, salah seorang mantan karyawan Apple yang setia dengan Jobs. Rosen bahkan ikut pindah ke perusahaan IT, NeXT, ketika Jobs dipecat oleh dewan direksi Apple karena ketidaksepahaman terkait masalah strategi pemasaran.

Rosen mengaku sangat dekat dengan Jobs ketika bekerja di NeXT pada tahun 1985. Di era inilah Rosen benar-benar menyadari kejeniusan Jobs.

"Kami sering melakukan rapat mingguan. Rapat tersebut biasanya diikuti oleh enam atau delapan orang. Steve lalu akan memasuki ruangan dan bertanya, 'Baiklah, apa yang terjadi?' Lalu salah seorang akan menjelaskan masalah yang kami hadapi, dan menuliskannya di papan tulis. Dan kami akan mengatakan tidak tahu apa yang harus dilakukan dengan masalah tersebut," papar Rosen.

"Lalu Steve akan berkata, 'Bagaimana kalau kita lakukan ini?' Sembari memberikan solusi di papan tulis. Dan kami semua akan tercengang. Semua reaksi berbeda, namun kebanyakan dari kami akan terheran-heran kenapa tidak memikirkan solusi seperti Steve," kata Rosen seperti yang dikutip dari laman Business Insider, Senin (3/11/2014).

Lebih lanjut, Rosen menceritakan, banyak orang yang menanyakan padanya terkait sifat pribadi Jobs. Kebanyakan orang melihat Jobs sebagai seorang pemimpin yang 'gila' kerja.

"Itu tidak sepenuhnya salah, tapi cobalah untuk kembali melihat kisah rapat yang saya ceritakan," tutup Rosen.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini