Sukses

All of Us Are Dead Mulai Tayang, Awas Gempuran Zombi di Sekolah

Apa keistimewaan All of Us Are Dead di antara tayangan lain yang mengangkat topik serupa?

Liputan6.com, Seoul - Topik zombi masih "laku" diangkat ke atas layar oleh sineas Korea. Yang terbaru ada All of Us Are Dead, serial orisinal Netflix yang mulai tayang pada hari ini, Jumat (28/1/2022).

Dilansir dari Yonhap News, All of Us Are Dead mengangkat soal anak-anak SMA yang terperangkap di sekolah saat virus zombi menguasai kota. Selain menunggu bala bantuan datang, mereka harus berjuang demi bisa bertahan hidup di tengah amukan para mayat hidup.

Lalu, apa keistimewaan drakor 12 episode ini di antara tayangan lain yang mengangkat topik serupa?

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Belum Dewasa

"Ada banyak thriller zombi, dan sebagian besar diceritakan terjadi pada orang dewasa. Namun drama ini mengikuti apa yang terjadi kepada para siswa yang belum dewasa dan bersosialisasi. Ini terjadi dalam ruangan tertutup," kata sang sutradara, Lee Jae Kyoo, dalam konferensi pers virtual yang digelar di Seoul pada Rabu lalu.

3 dari 5 halaman

Antara Hidup dan Mati

Ia menambahkan, "Kurasa akan sangat menyenangkan dan penuh makna, melihat pilihan apa yang dibuat para siswa ini saat mereka berada di ambang hidup dan mati. Aku berpikir thriller zombi seperti ini akan memiliki makna lain."

4 dari 5 halaman

Koreografi Zombi

Sutradara yang sebelumnya menangani drakor Beethoven Virus dan film The Fatal Encounter ini menyatakan pihaknya menyiapkan betul visualisasi wabah zombi di drakor ini.

"Kami memiliki tim koreografi yang terdiri dari koreografer profesional dan aktor yang bisa menciptakan sinergi satu sama lain. Jadi saya percaya diri, bahwa detail dalam gerakan zombi di drama kami lebih baik dari film atau serial TV Korea lain," Lee Jae Kyoo menambahkan.

5 dari 5 halaman

Ada Bintang Squid Game

Salah satu aktris yang tampil dalam drakor yang diangkat dari webtoon karya Joo Dong Geun adalah Lee Yoo Mi, bintang Squid Game. Ia memerankan tokoh Lee Na Yeon yang digambarkan egois.

"Aku penasaran tentang Na Yeon saat membaca webtoon-nya, dan menjadi kehormatan bagiku untuk memerankan karakter ini," ungkap Lee Yoo Mi.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.