Sukses

Klarifikasi Baim Wong Vaksinasi Covid-19 Lewat Akses VIP: Bukan Tak Mau Antre Tapi Dapat Jalur Khusus

Baim Wong sadar, akses VIP yang didapat saat vaksinasi Covid-19 dosis kedua berpotensi dipertanyakan warganet. Ia mengklarifikasi.

Liputan6.com, Jakarta Baim Wong menempuh vaksinasi Covid-19 dosis kedua, di Gedung Nusantara, kompleks DPR RI Jakarta. Kali pertama tiba di sana, ia kaget melihat antrean yang mengular.

“Ramai tuh Bosque, ramai banget. Ramai sekali hari ini, kita nungguin (antrean) sajalah,” cetus bintang film Bebas lalu mengikuti antrean dengan tertib. Setelah itu, ia diberikan akses jalur VIP.

Tiba di ruang VIP, suami Paula Verhoeven menjalani pemeriksaan medis dari tekanan darah hingga saturasi. Petugas kesehatan juga menanyakan dampak yang dirasakan usai vaksinasi dosis pertama.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Bukan Enggak Mau Antre

Usai divaksinasi, Baim Wong menyusul sang istri di sebuah studio pemotretan di Jakarta. Bintang sinetron Catatan Hati Seorang Istri rupanya sadar akses VIP yang didapatnya berpotensi dipertanyakan warganet +62.

Sebelum ditanya, Baim Wong mengklarifikasi, “Jadi ini bukan enggak mau antre tapi dapat jalur khusus VIP karena takutnya (kalian) salah pengertian. Kita orang-orang antre juga, kok kalau ada apa-apa.”

3 dari 5 halaman

Alhamdulillah Ada Jalurnya

“Karena alhamdulillah ada jalurnya,” imbuh aktor kelahiran Jakarta, 27 April 1982, seraya mengimbau, “Jangan netizen malah komentar yang aneh-aneh. Kalau tidak dibantu saya enggak tahu lagi sih.”

Klarifikasi ini kami lansir dari video Vaksinasi Kedua Ternyata Sakit Banget, Yang Belum Divaksi Harus Nonton Dulu di kanal YouTube Baim Paula, Minggu (1/5/2021).

 

4 dari 5 halaman

Hargai Antrean

“Saya langsung ke lokasi Bosque, untuk foto. Jadi bukannya (enggak mau antre) kita orang yang menghargai ini kok, antre-antre. Karena memang kalau misalnya enggak ada jalurnya, saya enggak bisa syuting,” kata Baim Wong.

Penjelasan ini sebagai antisipasi sebelum warganet celamitan di kolom komentar. Sejujurnya, ayah Kiano Tiger Wong waswas saat warganet nyinyir. Di sisi lain ia percaya, warganet makin cerdas. 

5 dari 5 halaman

Jangan Takut Vaksinasi

“Saya sampai takut itu. Kalian tuh suka ajaib sih kalau lihat yang aneh-aneh sedikit, enggak seperti yang kalian (harapkan) ini langsung (bereaksi),” Baim Wong menyambung.

Setelah menjalani vaksinasi, ia mengajak masyarakat tak menyiakan kesempatan vaksinasi. Jangan takut divaksinasi. “Insyaallah enggak kenapa-napa. Insyaallah. Kan buat mengecilkan risiko banyaknya orang yang kena Covid-19,” ia mengakhiri.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.