Sukses

Tak Lagi Pakai Tora Sudiro, Vino Bastian dan Abimana di Warkop DKI Reborn 3, Ini Alasan Sutradara

Film Warkop DKI Reborn 3 bakal berbeda dengan dua film sebelumnya.

JawaPos.com, Jakarta - Film Warkop DKI Reborn 3 kembali akan menyapa penggemarnya di layar lebar. Namun, film ini bakal berbeda dengan dua film sebelumnya.

Film Warkop DKI Reborn tak lagi diperankan Tora Sudiro, Vino Bastian, dan Abimana yang masing-masing berperan sebagai Dono, Kasino, dan Indro.

Untuk film Warkop DKI Reborn terbaru, akan diperankan oleh aktor yang lebih muda. Aktor Aliando Syarief sebagai Dono, Adipati Dolken menjadi Kasino, dan Randy Nidji berperan sebagai Indro.

Sang sutradara, Rako Prijatno, mengaku memilih ketiga aktor ini melalui proses casting yang cukup panjang.

 

Untuk mengetahui berita-berita menarik lainnya klik JawaPos.com

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Putuskan Aktor Muda

"Sebenernya proses dari Falcon dulu, ngasih beberapa nama gitu terus kita casting. Kita coba pelajari, ya akhirnya memutuskan tiga ansambel ini yang akan memainkan," ungkap Rako, belum lama ini.

Menurut Rako, ketiganya dipilih karena saat casting bahasa tubuh ketiganya paling mendekati Dono, Kasino, dan Indro.

"Alasannya karena mereka paling bisa mendekati ya. Maksudnya, ada gesture tertentu yang menurut kita yang bisa mendekati, seperti Om Indro bilang 70 persen ke arah Warkop DKI," lanjut Rako.

 

3 dari 3 halaman

Lestarikan Warkop DKI Reborn

Ditanya alasannya mengganti Tora Sudiro, Vino G Bastian, dan Abimana yang sukses di Warkop DKI Reborn part 1 & 2, Rako mengatakan hanya supaya tampilan dalam film terlihat selalu baru.

Begitu juga di film Warkop DKI Reborn selanjutnya tidak menutup kemungkinan ganti pemain, walau belum tentu digawangi lagi olehnya.

"Itu sebenernya dalam melestarikan dan membuat industri film ini akan lebih fresh. Warkop DKI Reborn ini juga akan dilestarikan terus-menerus. Kita akan membuat sebuah universal Warkop Reborn. Terus, suatu hari nanti juga yang bikin bukan saya, yang main juga bukan mereka nanti," pungkas Rako.

Hanya saja, belum diketahui pasti akting Aliando, Adipati, dan Randy, bisa disaksikan. Film Warkop DKI Reborn Part 3 rencananya akan rilis tahun ini. (JawaPos.com)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.