Sukses

Ngeri, Begini Cara Sasaeng Fans Dapatkan Informasi soal Idolanya

Fans militan rupanya telah menemukan cara untuk mendapat rincian penerbangan idola mereka dengan mudah.

Liputan6.com, Seoul - Istilah sasaeng fans alias fans ekstremis tentunya sangat familiar di telinga para pecinta industri hiburan Korea Selatan. Dan siapa sangka, kini fans militan memiliki akses yang lebih mudah untuk melancarkan aksinya dalam menguntit sang idola.

Bagi para selebritas atau siapa pun, rincian penerbangan dari maskapai yang ditumpangi tentu dianggap sebagai informasi yang bersifat pribadi. Namun, sasaeng fans rupanya telah menemukan cara mendapat rincian penerbangan idola mereka dengan mudah.

Informasi personal itu bisa ditukar dengan sejumlah uang kurang dari $ 30 US, atau sekitar Rp 400 ribu. Untuk menguji seperti apa prosedurnya, seorang reporter dari media Korea Selatan, JTBC, berusaha mencari tahu.

Sang reporter mencoba mendapatkan rincian penerbangan dari grup ternama Korea Selatan yang hendak tampil di luar negeri. Reporter tersebut memulainya dengan mengirim pesan langsung ke akun Twitter yang didengarnya bisa memberikan informasi tersebut.

Tak berapa lama, ia pun menerima jawabannya, "Informasi penerbangan harganya 30.000 won (sekitar Rp 358 ribu). Informasi tempat duduk harganya 20.000 won (sekitar Rp 239 ribu) per anggota," begitu keterangan yang diterima sang reporter seperti dilansir Soompi, Rabu (18/10/2017).

Usai menerima rincian harga, reporter itu langsung mentransfer sejumlah uang yang diminta. Dan yang luar biasa, seluruh proses ini memakan waktu kurang dari satu jam saja. Diduga yang membocorkan informasi tersebut berasal dari orang dalam maskapai penerbangan itu sendiri.

Masalah utamanya adalah, tindakan ini bukan hanya merugikan para kalangan selebritas, namun juga orang-orang penting dalam pemerintahan. Apalagi, jika informasi tersebut sengaja dikorek untuk tujuan yang buruk.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Potensi Terorisme

Sebagai contoh, pada tanggal 15 Oktober, anggota kongres Ahn Kyu Baek dari Partai Demokrat Korea, dapat memperoleh informasi penerbangan Kim Hyun Mi, Sekretaris Kementerian Lingkungan, Infrastruktur, dan Transportasi.

Untuk mendapat rincian penerbangan Kim Hyun Mi ke Iran, hanya dibutuhkan nominal uang kurang dari 50.000 won saja, atau sekitar Rp 597 ribu. Bila sudah menyangkut petinggi negara seperti ini, bukan tidak mungkin akan menimbulkan potensi terorisme, atau penyerangan.

Ahn Kyu Baek secara resmi menyatakan, "Tidak berlebihan untuk mengatakan bahwa (karena rincian penerbangan bocor) tidak hanya informasi pribadi yang terpapar, namun juga bisa rentan terhadap terorisme."

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.