Sukses

Hentikan Waktu, Song Joong Ki Layak Disebut Vampire Tampan

Song Joong Ki layak disebut sebagai `vampire` tampan karena berhasil mempermainkan waktu.

Liputan6.com, Seoul - Song Joong Ki, aktor Korea Selatan yang sukes sebagai Kapten Yoo Si Jin dalam drama Descendants of the Sun dikenal dengan wajahnya yang imut. Bahkan, Song Joong Ki nyaris gagal mendapatkan peran itu karena kelebihannya tersebut.

Yibada melaporkan, Selasa (11/7/2016), Song Joong Ki juga sempat membuat media Korea salah menebak usianya. Pada film The Warewolf Boy yang rilis 2012 silam, media Soompi sempat menyangka Song Joong Ki berusia 17 tahun. Padahal, saat itu, Song Joong Ki telah berusia 27 tahun.

Song Joong Ki (Instagram)

Lalu, sebutan sebagai vampire tampan pun melekat di diri Song Joong Ki. Aktor yang kini berusia 30 tahun itu seolah bisa menghentikan waktu, membuatnya tampak awet muda.

Bahkan, penampilan Song Joong Ki di film terbarunya, Battleship Island yang akan segera rilis juga membuat netizen kagum. Dalam bocoran foto, terlihat Song Joong Ki tampak lebih muda, dengan tubuh yang kurus.

Demi film ini, Song Joong Ki memang melakukan diet ketat dan olehraga keras. Wajar, Song Joong Ki secara visual terlihat berbeda.

Song Joong Ki yang terlalu imut awalnya dianggap tak pantas memerankan karakter Kapten Yoo Si Jin di Descendants of the Sun.

Sementara itu, Song Joong Ki sempat diragukan saat memerankan Yoo Si Jin karena wajahnya yang terlalu imut. Produser Lee Eung Bok mengungkapkan, ia sempat tak yakin dengan Song Joong Ki berperan sebagai Yoo Si Jin. Penulis naskah menggambarkan pemeran kapten dimainkan aktor tegas dengan karakter kuat.

"Awalnya, saat kami mencari pemeran utama, Song Joong Ki tak masuk dalam daftar," ujar Lee Eung Bok dalam tayangan di stasiun televisi Korea KBS.(Des)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.